SuaraBatam.id - Aktor Kriss Hatta tengah menjadi sorotan setelah mengaku memacari remaja yang masih berusia 14 tahun.
Dalam pengakuannya ke wartawan, Kriss mengaku bangga karena berpacaran dengan perempuan yang 20 tahun lebih muda darinya.
Bahkan, pria berusia 34 tahun ini menyebut, sosok pacarnya justru bersikap lebih dewasa dari teman sebayanya.
"Sama dia walau usianya masih kecil, tapi kayak pacaran sama orang dewasa. Dia nggak pernah nyariin aku, nggak pernah kring-kring lebay. Aku seneng pacar kayak gitu. Bikin aku yang justru ngerasa lupa belum telepon dia," kata Kriss, dikutip dari akun Youtube Sambel Lalap, Selasa (27/9/2022).
Selain itu, Kris juga menyebut kekurangan sang pacar yang merupakan pesinetron itu kurang bisa mengikuti berita yang tengah marak diperbincangkan.
Sebab, seperti di usianya pada umumnya, fokus dari remaja tersebut adalah tentang fashion dan makanan.
Kriss juga menyanjung terkait minat belanja dari sang pacar yang tidak mementingkan mereknya.
"Dalam berbusana dia tidak mementingkan merek, yang penting nyaman dipakai. Justru kalau dikasih bermerek mamanya malah marah. Katanya jangan dibiasain begitu, nanti jadi masalah. Aku beruntung banget mamanya mendidik anaknya tidak hedon. Pakaian sederhana aja yang penting punya tabungan," jelasnya.
Meski sang pacar masih di usia belia, namun Kriss tak ragu untuk mengajaknya ke jenjang yang lebih serius.
Baca Juga: Kriss Hatta Dituding Pedofil Gegara Pacari Gadis di Bawah Umur, Bagaimana Ciri-cirinya?
Bahkan, Kris menyebut sudah mengantongi izin dari calon mertuanya meski keduanya berbeda agama.
Kriss mengaku siap mengajukan permohonan nikah berbeda agama di Pengadilan Negeri Surabaya yang melegalkan pernikahan beda agama.
Namun, reaksi publik atas pengakuan Kriss yang memacari gadis 14 tahun berbeda dengan yang diharapkannya.
Publik justru mengecam dan menyebut Kriss Hatta seorang pedofilia karena menyukai perempuan di bawah umur.
Sosoknya pun ramai dihujat oleh banyak warganet di akun-akun Twitter.
"bukan pansos tapi pedofil ini mah WKWKWK," kata akun @ibiiycitt.
Berita Terkait
-
Kaleidoskop 2025: 20 Artis Lamaran di Tahun Ini, Sebagian Telah Resmi Menikah
-
CERPEN: Lelaki yang Mencintai Tidur
-
Bocoran Serba-serbi Pernikahan Shin Min Ah dan Kim Woo Bin, Hidangan Kelas Dunia Jadi Sorotan
-
Move On Dari Desta? Natasha Rizky Siap Mulai Lembaran Baru
-
Kim Woo Bin dan Shin Min Ah Menikah, Acara Digelar Intim
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar