SuaraBatam.id - KL Tower adalah satu cara menikmati wisata di ketinggian Kuala Lumpur, Malaysia. Anda cukup menaiki Menara Kuala Lumpur untuk menyaksikan pemandangan di negara itu.
Dari ketinggian kita bisa menyaksikan beragam gedung pencakar langitnya dengan sudut 360 derajat diketinggian 421 meter.
Melansir Antara, KL Tower berada di Jalan Puncak, Off Jalan P. Ramlee, Kuala Lumpur. Akses menuju ke sana cukup mudah, bisa dengan menaiki LRT, KL monorail atau layanan shuttle. Waktu operasionalnya dimulai pukul 09.00 hingga 22.00 waktu setempat.
Ada beberapa bagian dari KL Tower yang bisa dikunjungi, seperti Observation Deck, Sky Deck, Sky Box, dan Sky Cafe. Di Observation Desk, pengunjung bisa mengamati langsung keindahan pemandangan Kuala Lumpur dengan menggunakan teropong dari ketinggian 276 meter.
Sementara Sky Deck merupakan area terbuka memutar 360 derajat. Di sini, pengunjung bisa menghirup segarnya udara Kuala Lumpur sambil berkeliling menikmati bangunan metropolitan dari ketinggian 300 meter.
Bagi pengunjung yang ingin memacu adrenalin, bisa memasuki Sky Box yang masih berada di area Sky Deck. Sky Box adalah sebuah ruang berbentuk kubus yang pada bagian sisi bawah, kanan, kiri, dan depan terbuat dari kaca tebal transparan.
Dengan demikian, pengunjung akan merasakan sensasi "melayang" dari ketinggian 300 meter. Rasa tegang semakin terasa lantaran Sky Box tersebut menjorok ke bagian luar KL Tower.
Setelah "bertegang ria" di Sky Box, pengunjung bisa bersantai sejenak di Sky Cafe, menikmati kopi atau teh sambil memandangi keindahan kota.
Untuk bisa merasakan keseruan melihat penjuru kota Kuala Lumpur dari atas KL Tower ini, pengunjung cukup membayar tiket dengan harga mulai dari Rp112 ribu dan bisa didapatkan melalui fitur tiket To Do di tiket.com.
Baca Juga: Mengeluh Sakit di Penjara, Mantan PM Malaysia Najib Razak Dirawat di RS
Senior Public Relations Manager tiket.com Sandra Darmosumarto mengatakan fitur To Do sangat memudahkan pengunjung untuk membeli tiket ke tempat wisata seperti KL Tower karena tidak perlu mengantri di lokasi.
Selain itu, harga tiket juga bisa lebih murah karena tiket.com memberi banyak promo menarik yang menguntungkan pelanggan.
"Memesan tiket melalui tiket.com dengan memanfaatkan fitur to do pasti lebih murah karena kita memiliki berbagai promo," ucap Sandra.
Sandra mengatakan tiket.com, bertekad untuk menjadi online travel agent yang berkomitmen untuk ikut memajukan pemulihan industri pariwisata domestik dan mancanegara.
Untuk itu, kata dia, tiket.com juga berupaya berperan sebagai jendela informasi yang dapat membuka cakrawala wisatawan, baik domestik maupun mancanegara dan hadir sebagai one-stop solution untuk setiap perjalanan dengan segala kebutuhan yang diperlukan wisatawan saat melakukan perjalanan agar dapat terpenuhi dengan baik.
"tiket.com, sebagai online travel agent dengan fokus customer-centric menyediakan solusi perjalanan lengkap dalam genggaman bagi masyarakat," ucap Sandra. [antara]
Berita Terkait
-
Viral! Bocah Menangis Menolak Pulang, Minta Ayah Nikahi Gurunya
-
Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Series: Kepulauan Solomon Pernah Dihajar Malaysia
-
Pelatih Malaysia Punya Pemikiran Sama dengan John Herdman di Piala AFF 2026, Apa Itu?
-
Timnas Indonesia Berpotensi Segrup dengan Malaysia dan Vietnam di Piala AFF 2026
-
Efek Skandal Naturalisasi Malaysia, Rodrigo Holgano Pertimbangkan Pensiun
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen