SuaraBatam.id - Kawasan Air Terjun Gunung Bintan akan segera direstorasi oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Bintan.
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau Arif Sumarsono, mengatakan pembenahan dilakukan agar tempat tersebut lebih diminati baik wisatawan nusantara maupun wisatawan mancanegara.
"Kami libatkan pengurus desa untuk membenahi kawasan ini, mulai dari kolam penampungan air dan akses jalan untuk wisatawan," kata Arif di Bintan, Kamis, dilansir dari Antara.
Menurut dia, kawasan pariwisata di Gunung Bintan menjadi pilihan yang menarik bagi wisatawan lantaran selama ini hanya disajikan objek wisata berbasis bahari.
"Sekarang saatnya wisatawan juga diajak main-main di pegunungan yang asri dan mandi di air terjun," ucap Arif.
Mantan Camat Gunung Kijang itu mengatakan kawasan pariwisata Air Terjun Gunung Bintan dapat dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa sebagai sumber pendapatan baru.
Selain itu, ujar dia, warga sekitar juga dapat menjual kerajinan tangan dan makanan yang disukai wisatawan.
"Beberapa Badan Usaha Milik Desa di kawasan itu dapat bergabung, bersinergi agar Air Terjun Gunung Bintan segera dibenahi dan mempesona," ucap Arif.
Belum lama ini, Arif dan Group General Manager PT Bintan Resort Cakrawala (BRC) Abdul Wahab mengunjungi Gunung Bintan, termasuk ke lokasi air terjung tersebut. PT BRC, salah satu perusahaan besar yang mengelola kawasan pariwisata eksklusif di Lagoi, Bintan, tertarik untuk berinvestasi.
Baca Juga: 5 Tempat Wisata Alam di Sukabumi, Cocok Buat Healing
Abdul Wahab akan membuka rute baru perjalanan wisata ke Air Terjun Gunung Bintan setelah kawasan itu dibenahi. "Nanti wisman juga berkunjung ke kawasan itu dalam paket wisata," katanya.
Objek wisata lainnya yang akan dikembangkan di Bintan berbasis religi. Di Bintan terdapat Gua Maria dan Vihara Galang Batang yang megah. "Ini menarik, dapat dipromosikan ke berbagai negara," tuturnya.
Berita Terkait
-
Bali Dituding Sepi, Begini Data Pelancong Asing di RI
-
Penjaga Rimba Bawah Air: Iwan Winarto Pahlawan Sunyi Penyelamat Laut Bintan
-
6 Fakta Wali Kota Medan Kembalikan 30 Ton Beras Bantuan UEA, Nomor 6 Jadi Alasan Utama
-
Air Terjun Kapas Biru: Wisata Berkabut Penuh Petualangan di Jawa Timur
-
Kecantikan Tersembunyi: Menyisir Canyon dan Air Terjun Cikondang
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar