SuaraBatam.id - Marshanda akan kembali ke dunia akting dan berperan dalam film Gendut Siapa Takut?!. Dalam film ini, Marshanda berperan sebagai Moza sebagai pemeran utama.
Film ini bercerita tentang Moza (Marshanda) penulis novel roman laris yang berkhayal mendambakan pangeran impiannya.
Meskipun berbadan gendut, Moza sangat percaya diri dengan penampilannya.
Hingga pada sutu ketika, Moza dihadapkan dengan sebuah pilihan cinta yang sulit. Film ini akan membawa kita mengikuti kisah cinta Moza.
Kembalinya Marshanda dalam film Gendut Siapa Takut?! membuat penggemar bahkan produser merindukan sosoknya.
Diketahui perempuan ini sudah cukup lama vakum di dunia hiburan karena berbagai masalah yang dihadapinya.
Namun, Associate Producer, Celerina Judisari mengatakan, ia bersama tim produksi dan pemeran merindukan sosok Marshanda.
"Untuk cast kenapa Marshanda? Kita kangen sama Marshanda, ini kan sebetulnya comeback-nya Marshanda, betul kan. Maksudnya sudah lama kita enggak bertemu Marshanda," ucap Celerina dalam acara konferensi pers peluncuran poster dan trailer Gendut Siapa Takut?! di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (16/8/2022).
Lebih lanjut, Marshanda juga mengaku sangat senang bisa menjadi bagian dari film Gendut Siapa Takut?!. Menurutnya, pesan dari film ini sangat bagus.
Baca Juga: Sinopsis Jailangkung: Sandekala, Film Reboot Jailangkung di tahun 2017 dan 2018
"Rasanya saat itu enggak disangka-sangka dan aku senang banget jadi bagian dari Gendut Siapa Takut?!. Ini tuh cerita yang bikin bahagia, film ini antimainstream, dan pesan dari cerita di film ini sangat bagus," kata Marshanda.
Selain Marshanda, film Gendut Siapa Takut?! juga dibintangi Wafda Saifan sebagai Narewara Radeva dan Mathino Lio dengan perannya menjadi Dafian Jatmika.
Beberapa bintang lainnya yang juga vermain dalam film satu ini di antaranya Tora Sudiro, Cut Mini, serta Jihane Almira.
Film Gendut Siapa Takut?! ini akan tayang pada 22 September 2022 di seluruh bioskop Indonesia.
Berita Terkait
-
10 Film Terbaik Dunia 2025 versi Letterboxd dari Asia, Ada Sore: Istri dari Masa Depan
-
Promo Beli 1 Gratis 1 Tiket Nonton Film Malam 3 Yasinan Masih Berlangsung, Cek Syaratnya
-
Mario Caesar Terima Tawaran Main Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Tanpa Tahu Peran
-
Review Film Goodbye June: Debut Penyutradaraan Kate Winslet yang Hambar?
-
Agak Laen: Menyala Pantiku Jadi Film Indonesia Terlaris, Posisi Avengers Endgame Terancam
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
-
7 HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025, Daily Driver Andalan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar