SuaraBatam.id - Video seorang warganet yang tinggal di dekat rumah dinas Irjen Ferdy Sambo, viral di media sosial.
Adapun, sosok Irjen Ferdy Sambo tengah menjadi sorotan nasional akibat kasus pembunuhan yang menyeretnya.
Sementara, di balik kasus pembunuhan tersebut, situasi rumah dinas yang menjadi TKP pun menjadi sorotan.
Situasi tersebut diungkap oleh akun @rayesanom pada Rabu (10/8/2022) lalu karena menjadi tetangganya.
Akun @rayesanom menceritakan situasi saat dirinya hendak pulang ke rumahnya sendiri.
Ia merekam momen saat dirinya melewati jalanan yang ternyata ramai oleh beberapa orang.
Terlihat beberapa rekan wartawan ada di lokasi yang berada di ujung gang jalan tersebut.
Kemudian setelahnya, tampak petugas kepolisian dan beberapa kepolisian siaga dengan seragam lengkap dan membawa senapan angin.
"Situasi sore ini, mau pulang ke rumah dijaga ketat karena rumah berdekatan dengan irjen Ferdy Sambo, semoga aman aman saja ya kita semua," kata akun @rayesanom dalam videonya.
Baca Juga: Motif Penembakan Brigadir J Masih Menjadi Misteri, Kadiv Humas Polri: Nanti akan Disampaikan
Akun @rayesanom pun sempat ragu apakah diperbolehkan lewat karena ketatnya penjagaan.
Namun akhirnya ia diizinkan untuk lewat dan berhasil sampai ke rumah dengan aman meski melewati ketatnya penjagaan.
"Untung boleh lewat ya guys.. akhirnya kita bisa sampe rumah. Alhamdulillah," tambah akun @rayesanom.
Sontak, video tersebut langsung menjadi sorotan hingga Kamis (11/8/2022) sudah ditonton lebih dari 6 juta kali.
Video tersebut juga disukai lebih dari 500 ribu kali dan mendapat 3 ribuan komentar dari warganet.
Banyak warganet yang merasa tegang hingga ada yang menyebut bak melewati perbatasan negara.
Berita Terkait
-
Sering Disebut Saat Razia Ternyata Ini Arti Tilang dan Asal Usul Istilahnya
-
Laporan Terhadap Pandji Pragiwaksono, Penyelidik Mulai Analisis Barang Bukti Materi Mens Rea
-
Survei: Mayoritas Publik Optimistis Reformasi Budaya Polri Terjadi di Tahun 2026
-
PDIP Desak Reformasi Total Polri: Hapus Dwifungsi dan Perkuat Pengawasan Eksternal
-
Polisi Periksa 12 Saksi Kasus Teror DJ Donny dan Influencer, Kapan Pelaku Ditangkap?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar