SuaraBatam.id - Sebuah ruangan pusat ATM anjungan tunai mandiri ATM Center yang dipenuhi sampah struk, viral di media sosial.
Ruangan ATM Center itu terekam dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @lowsugar23 pada awal Juni 2022 lalu.
Dalam video tersebut, akun @lowsugar23 awalnya memperlihatkan dua orang wanita yang berdiri sejajar tengah mengambil uang di ATM.
Di sebelah kanan sang wanita yang merupakan pojok ruangan, terlihat dengan jelas tumpukan sampah struk yang sudah menggunung.
Baca Juga: Tinggal Bersama Mertua, Suami Malah Lebih Mengutamakan Ibunya, Netizen: Horor Banget
Sementara, di kanan tumpukan sampah itu terdapat dua buah mesin ATM dengan salah satunya terdapat seorang pria yang sedang memakainya.
Tidak hanya lantai di pojok ruangan yang dipenuhi tumpukan sampah struk, lantai di ruangan ATM tersebut juga cenderung berdebu.
Bahkan, tembok di ruangan ATM tersebut juga terlihat bernoda.
Diduga, ruangan ATM tersebut berada di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah.
"Mau heran tapi ini Morowali," tulis pengunggah dalam videonya.
Baca Juga: Kawanan Pencuri Ini Gondol Uang Puluhan Juta Bermodal Tusuk Gigi
Sontak, video berdurasi 10 detik itu langsung menjadi viral di media TikTok.
Hingga Kamis (28/7/2022), video tersebut ditonton lebih dari 500 ribu kali, disukai lebih dari 12 ribu kali dan mendapat ratusan komentar.
Banyak warganet yang mengaku heran karena melihat ruangan ATM dipenuhi tumpukan sampah struk itu.
"ihh kok gtu sih ATMnya," tulis akun @mbak_m21.
"baru kali ini liat ruangan atm sekotor itu," kata akun @apaaja_boleh99.
"dari tahun 2016 sampe sekarang masih aja kayak gitu," ujar akun @aismas4215.
Kontributor : Maliana
Berita Terkait
-
Cara Blokir Kartu BRI Secara Online dan Mudah via BRImo dan Sabrina
-
Pembunuhan Sadis di Pulogadung, Pelaku Lakukan ini Sebelum Cor Jasad Pemilik Ruko
-
Buron Berbulan-bulan, Tiga Tersangka Pencurian Modus Ganjal Kartu ATM Diciduk Polisi
-
BCA Patok Biaya Rp 4000 untuk Nasabah yang Transaksi Tunai Lewat EDC
-
Tarik Tunai BRI Gratis di 45.000 ATM Link!
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Guyon soal Kasus Pertamax Oplosan, Disemprot Balik Netizen: Itu Kan Zaman Bapak Menjabat
- Hotman Paris Sindir Ahok yang Koar-Koar Soal Kasus Korupsi Pertamina: Dulu Kau Ambil Bonus Miliaran
- Ditagih Utang di Warung Rp500 Ribu, Firdaus Oiwobo Kicep
- Gelombang PHK Kian Marak Usai Sritex Tutup, Publik Sindir Janji Gibran Buka 19 Juta Lapangan Kerja
- Agnez Mo Puji Pacar Setinggi Langit: The Most Peaceful Relationship, Sama Dia Nggak Perlu Pura-Pura
Pilihan
-
Harga Emas Antam Menanjak Tinggi Balik ke Rp1,7 juta per Gram
-
Update Daftar Titik Banjir Terparah di Bekasi, Ketinggian Air Capai 3 Meter
-
Foto Jay Idzes Dipajang Bersama Pemain Top Timnas ASEAN, Masuk Skuad ASEAN All-Star Lawan Manchester United?
-
Perekam 'Papa Minta Saham' Maroef Sjamsoeddin Resmi jadi Bos MIND
-
Ngabuburit Keliling Kota Solo, Ini Momen Jokowi Bagikan Beras dan Amplop ke Warga
Terkini
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Tangkal Kawung Perkenalkan Gula Aren Inovatif untuk Pasar Lokal dan Global
-
Mengenal Songket PaSH: Transformasi Songket Palembang di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang Go International
-
BRI Dukung Perkembangan UMKM Indonesia dan Meningkatkan Daya Saing
-
Beras SPHP Distop, Harga di Tanjungpinang Terancam Naik?
-
Waspada Buaya Lepas! Wisata Pantai Batam Diimbau Tingkatkan Keamanan Saat Liburan