
SuaraBatam.id - Nathalie Holscher mengaku sempat menerima banyak komentar negatif terkait pernikahannya dengan Sule.
Ia bahkan sempat dituding menikahi Sule karena harta berlimpah yang dimilikinya sebagai seorang komedian terkenal.
Namun faktanya, Nathalie justru tak ingin banyak meminta kepada sang suami, oleh karenanya dia juga memiliki penghasilan sendiri dari YouTube chanelnya dan endorsement.
"Bukan untuk membenarkan diri sendiri ya, aku ini juga ngonten juga di YouTube aku sendiri karena gak mau banyak meminta sama suami gitu lho," ungkap Nathalie dilansir Hops.ID dari YouTube Melaney Ricardo pada Senin, 27 Juni 2022.
Baca Juga: Dikabarkan Berkonflik, Nathalie Holscher Beri Pesan Menyentuh buat Putri Delina
Pasalnya Nathalie merasa bahagia dengan hasil kerja kerasnya sendiri dan tidak terus-terusan meminta pada sang suami.
Dengan begitu dia bisa bebas membeli barang yang dibutuhkan, begitupun untuk mencukupi kebutuhan adik-adiknya.
"Pengen membahagiakan diri aku sendiri, aku bisa beli ini, ini, ini, jadi gak mau terlalu apa-apa dikit-dikit minta sama suami karena aku juga punya adik-adik," imbuh Nathalie.
Sementara itu, Nathalie Holscher juga mengaku bersyukur bisa menikah dengan Sule dan menjadi bagian dari keluarga besarnya.
Pasalnya, semenjak menikah dengan Sule, Nathalie mengaku bisa belajar untuk lebih dewasa serta lebih sabar dan juga belajar menurunkan egonya demi keluarga.
Baca Juga: Nathalie Holscher Benarkan Keluar dari Rumah Sule Buat Tenangkan Diri
"Aku bersyukur masuk ke dalam keluarganya Akang (Sule), karena di situ dengan umur aku segitu aku bisa belajar lebih dewasa lagi, bisa belajar untuk lebih sabar lagi, lebih belajar untuk menurukan ego dan gimana caranya untuk mengurus anak satu-satu gitulah," tutur Nathalie.
Lebih lanjut, menurut Nathalie Holscher pernikahan adalah sebuah ibadah yang tujuannya mulia yakni untuk sama-sama memperbaiki diri ke arah yang lebih baik.
"Kalau nikah ya niatnya untuk ibadah dan sama sama memperbaiki diri lagi untuk menjadi lebih baik lagi, proses kedewasaan juga," ucap Nathalie Holscher.
Berita Terkait
-
Kompak Dukung Anak Tampil di Acara Sekolah, Sule dan Nathalie Holscher Didesak Rujuk
-
Rilis Video Klip Hey Kamu, Sule Tampilkan Kritik Sosial Lewat Gaya Jenaka
-
Dipegang-pegang Saat Nge-DJ, Nathalie Holscher Langsung Kena Hujat
-
Terungkap, Sule Tidak Masuk Tipe Suami Nathalie Holscher
-
Cara Nathalie Holscher Semprot Haters: Hey Ibu-Ibu Facebook, Gak Usah Main TikTok Deh
Terpopuler
- 3 HP Murah RAM 12 GB dan Memori 256 GB Terbaik Mei 2025
- Dirumorkan Jadi WNI, Pemain Keturunan Indonesia Berbandrol Rp596 M Dibajak Belanda
- 6 Rekomendasi HP Memori 512 GB dengan Chipset Dewa, Terbaik Mei 2025
- Heboh Visa Haji Furoda Belum Terbit, Ivan Gunawan Percaya Diri Tetap Berangkat
- 5 Rekomendasi Sepatu New Balance Terbaik untuk Traveling, Empuk dan Awet
Pilihan
-
5 Perbedaan Sunscreen Wardah UV Shield Airy Smooth dan Essential Gel, Pilih Mana?
-
Review Sunscreen Wardah UV Shield Acne Calming, Recommended buat Kulit Berjerawat
-
Erick Thohir Tambah Deputi di Kementerian BUMN, Buat Apa?
-
5 Rekomendasi Maskara Waterproof Terbaik, Bulu Mata Lentik nan Cantik
-
4 Manfaat Skincare Mengandung Salicylic Acid, Hilangkan Jerawat Bersihkan Kulit Berminyak
Terkini
-
Bocah di Batam Dianiaya Ayah Tiri, Ditemukan Terlantar di Rumah Sakit
-
ASN Tewas Usai Kencan 'Panas' dengan Wanita Muda di Hotel Karimun
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!