SuaraBatam.id - Billie Eilish membuat pernyataan ia lebih baik mati ketimbang tidak menjadi Ibu. Pernyataan itu akhirnya jadi bahan perbincangan publik.
Dilansir dari laman Daily Mail, Billie Eilish memberikan pernyataan itu saat melakukan wawancara yang eksklusif dengan pihak Sunday Times Magazine.
Ia pun mengungkapkan bahwa dirinya sangat menyukai anak dan sejak lama ingin menjadi seorang ibu.
Meskipun masih berusia 20 tahun saat ini, ia tidak pernah mengubah keinginannya tersebut.
"Semakin tua saya, semakin saya mengalami banyak hal, saya hanya berpikir, apa yang akan saya lakukan ketika anak saya berpikir bahwa ini adalah hal yang benar untuk dilakukan dan saya, seperti, tidak, tidak! Dan mereka tidak mau mendengarkan saya," tambah Billie.
Bagi Billie, menjadi seorang ibu adalah hal yang terpenting. Ia bahkan lebih memilih untuk mati ketimbang harus hidup tanpa pernah menjadi seorang ibu.
"Aku lebih baik mati ketimbang tidak pernah menjadi ibu," lanjut Billie.
Soroti Masalah Anak di Amerika
Pada wawancaranya tersebut, ia memberikan pandangan tentang anak-anak terutama di Amerika Serikat.
Baca Juga: Dear Parents, Begini 8 Tips agar Anak Mau Makan Sayur
Semula ia lebih menyoroti peristiwa yang mengerikan yang terjadi di Amerika Serikat selama satu tahun terakhir.
Tidak hanya kekerasan yang terjadi kepada anak-anak, namun juga banyaknya penembakan massal di sekolah.
Billie sendiri memang tidak pernah bersekolah di lembaga yang formal dan menghabiskan waktunya dengan sang kakak, Fiennes, di rumah. Dibandingkan memilih sekolah formal, orang tuanya memberikannya homeshooling.
Walaupun begitu, ia tetap merasa prihatin dengan yang dialami oleh anak-anak sekolah di negaranya. Baginya, hal yang wajar sekarang jika banyak yang ketakutan untuk pergi ke sekolah.
"Mengapa tidak apa-apa untuk takut pergi ke sekolah? Kamu pergi ke sekolah dan bersiap untuk pengalaman traumatis yang mengubah hidup atau kematian. Apa? Siapa? Di mana logikanya?" kata Billie.
Berita Terkait
-
Bukan Kejar Harta, Teddy Pardiyana Ungkap Alasan Ajukan Hak Ahli Waris Bintang
-
Antara Ibu, AI, dan Ibu Pertiwi: Menyelami Kedalaman Filosofis Film Esok Tanpa Ibu
-
Telapak Kaki Datar pada Anak, Normal atau Perlu Diperiksa?
-
Selamat! Susan Sameh Melahirkan Anak Pertama, Namanya Rayyan Khalid Atamimi
-
Hal yang Bikin Dahlia Poland Sulit Ikhlas dari Perceraiannya dengan Fandy Christian
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya