SuaraBatam.id - Istri Ruben Onsu, Sarwendah rupanya mengidap kista dan juga penyakit langka. Penyakit kista tersebut hanya bisa teratasi dengan operasi.
Namun, penyakit langka Sarwendah inilah yang membuat Ruben Onsu khawatir.
Tangis Ruben Onsu pun pecah ketika menceritakan kondisi dan penyakit Sarwendah.
"Ada penyakit langka di batang otak," kata Ruben Onsu di tayangan Brownis Trans TV, Kamis (16/6/2022).
Sama seperti kista, jalan yang harus ditempuh guna mengobati penyakit langka Sarwendah adalah operasi. Tapi untuk melakukan tindakan ini, Ruben Onsu di ambang kebingungan.
"Ini yang mau tindakan duluan, saya atau kamu? Tapi saya minta fokus ke dia lebih dulu. Karena anak-anak lebih butuh dia," kata Ruben Onsu.
Sarwendah juga meminta suaminya, Ruben Onsu menjalani tindakan medis lebih dulu. Ini karena suaminya tersebut juga sedang menghadapi penyakit.
"Dia maunya saya duluan," katanya sambil menahan air mata.
Di momen itu Ruben Onsu memang kalut. Kalaupun Sarwendah menjalani tindakan itu dan gagal, imbasnya cukup parah.
Baca Juga: Menahan Tangis, Ruben Onsu Sebut Sarwendah Idap Penyakit Langka di Batang Otak
"Nah misalnya di batang otak dioperasi dan tidak berhasil, berbahaya untuk penglihatan dan komunikasi sudah tidak senormal dulu," kata presenter 38 tahun ini.
Untuk itulah saat ini Ruben Onsu dan Sarwendah masih memikirkan keputusan apa yang mereka ambil.
"Jika Sarwendah tidak stabil, tenang, akan berbahaya. Jadi sampai saat ini kami belum menemukan jalan tengah," kata Ruben Onsu.
Berita Terkait
-
Operasi Modifikasi Cuaca, BPBD DKI Sebar 2,4 Ton Garam untuk Halau Hujan Jakarta
-
Antisipasi Banjir, Pemprov DKI Perpanjang Operasi Modifikasi Cuaca Hingga 22 Januari
-
Era Baru Dunia Medis: Operasi Jarak Jauh Kini Bukan Lagi Sekadar Imajinasi
-
Antisipasi Banjir, Pramono Luncurkan Operasi Modifikasi Cuaca di Jakarta
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar