SuaraBatam.id - Drama Korea Sweet Home akan berlanjut ke season 2 dan season 3. Netflix sebagai rumah produksi serial horor ini telah mengonfirmasi secara langsung di sosial media.
Hal itu diumumkan melalui video berdurasi 19 detik yang menampilkan judul drama dengan iringan lagu soundtrack di season 1.
"Sweet Home season 2+3," tulis yang ada di dalam video yang diunggah oleh Netflix, Rabu (15/6).
Para pemeran di Sweet Home season 2 dan 3 dipastikan sama dengan musim sebelumnya, seperti Song Kang, Lee Jin Uk, lee Si Young, Go Min Si dan Park Kyu Young. Sementara itu, di posisi sutradara masih ditempati oleh Lee Eung Bok.
Baca Juga: Tak Tanggung-tanggung, Sweet Home Langsung Lanjut Sampai Season 3
Kehadiran tokoh baru juga akan diperankan oleh Yoo Oh Seong, Oh Jung Se, Kim Moo Yeol, dan Jung Jing Young.
Sweet Home merupakan drama korea original Netflix yang diangkat dari webtoon dengan judul yang sama. Serial ini bergenre horor thriller.
Season pertama Sweet Home sudah tayang pada tahun 2020 dengan 10 episode.
Sinopsis dari drama Sweet Home menceritakan kisah seorang remaja SMA bernama Cha Hyeon Su (Song Kang) yang hidup sendiri di apartemen Green Home.
Saat tak punya harapan lagi ia ingin mengakhiri hidupnya, tiba-tiba muncul monsters di tempat ia tinggal.
Para penghuni Green Home sadar bahwa mereka terjebak dan dikelilingi oleh banyak monster yang ingin menyingkirkan umat manusia.
Baca Juga: Tak Hanya Satu, Drama Sweet Home Akan Segera Kembali dengan Season 2 dan 3
Mereka pun harus berjuang untuk bertahan hidup sekaligus mempertahankan sisi kemanusiaan.
Berita Terkait
-
Tak Lolos Uji, Lagu Baru G-Dragon 'Home Sweet Home' Dilarang Tayang di KBS
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
-
G-Dragon Gandeng Daesung dan Taeyang BIGBANG dalam Lagu Home Sweet Home
-
Song Hye Kyo Bintangi Film Thriller Bareng Aktor Sweet Home, Ini Detailnya!
-
3 Drakor Original Netflix yang Dibintangi Go Min Si, Terbaru The Frog
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Septian Bagaskara Ungkap Misi Besar di Timnas Indonesia
-
Harga Kripto PI Network Naik Signifikan dalam 24 Jam, Ini Prospeknya
-
Bojan Hodak Tinggalkan Persib Bandung
-
Catatkan Rekor MURI, Ini Cerita Buka Puasa Bersama Terpanjang di Solo
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
Terkini
-
Terungkap Identitas Mayat Mengapung di Karimun, Sempat Terima Telpon Sebelum Hilang
-
Jadwal Imsakiyah di Batam Hari Ini, 15 Maret 2025, Lengkap dengan Informasi Menu Sehat
-
BMKG Peringatkan Banjir Rob di Kepri Terjadi hingga Akhir Maret, Ini Daerah Paling Terdampak
-
THR Telat Dibayar? Lapor ke Sini! Disnaker Batam Siapkan Posko Pengaduan
-
BRI Berhasil Dorong UMKM Papua Barat, Papua Global Spices Melesat ke Pasar Internasional