SuaraBatam.id - Deddy Corbuzier melalui akun instagramnya @mastercorbuzier, Selasa malam, 31 Mei 2022 mengabarkan akan berhenti sementara dari media sosial.
“Saya akan nonaktifkan semua media sosial untuk sementara waktu,” begitu bunyi tulisan yang diunggah Deddy Corbuzier, seperti dikutip Hops.ID pada Rabu, 1 Juni 2022.
“Bertemu ketika saya bertemu kalian, sayang kalian semua,” tulis Deddy Corbuzier mengiringi unggahannya tersebut.
Namun, Deddy tidak menjelaskan alasan berhenti sementara dari jagad maya, sehingga menyebabkan netizen berspekulasi.
Padahal ia adalah seorang YouTuber dan Podcaster ternama di Indonesia, dengan jumlah subscriber yang mencapai belasan juta.
Deddy juga dikenal dekat dengan sejumlah pejabat dan petinggi di Indonesia, beberapa diantaranya malah pernah menjadi tamu di program Close The Door, di channel YouTubenya, Deddy Corbuzier.
Dantara tamu yang pernah diundangnya, ada beberapa nama besar, seperti Wakil Presiden Ma’rif Amin, Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.
Karena itulah mundurnya Deddy Corbuzier dari medsos mengundang tanya banyak orang, termasuk para netizen.
Hingga Rabu pagi, 1 Juni 2022, unggahan pengumuman mundurnya Deddy dari medsos telah mendapatkan tanda suka hampir sebanyak 46 ribu kali.
Baca Juga: Viral Foto Jadul Suasana Warung Tahun 1911, Outfit Klasik Pelanggan Ini Jadi Sorotan
Sementara lebih dari 2.100 netizen meninggalkan jejak di kolom komentar.
Ada netizen yang menduga keputusan tersebut diambil karena Deddy Corbuzier hendak menunaikan ibadah haji.
Dugaan tersebut muncul, karena memang tak lama lagi ibadah haji akan diselenggarakan.
“Pergi haji pak?” tanya salah satu netizen
“Semoga menjadi haji yg mabrur..” sambung netizen lainnya.
Ada juga netizen yang mengaitkan keputusan Deddy tersebut terkait dengan penampilan komika Bintang Emon di program Somasi, di channel YouTubenya.
Berita Terkait
-
Aura Kasih Edit Profil IG, Disebut Hindari Inisial Nama Lamanya di Isu Ridwan Kamil
-
7 Cara Menjaga Keamanan Akun Instagram agar Tidak Mudah Diretas
-
Cara Mematikan Tanda Status Online di Instagram, Jaga Privasi dengan Mudah
-
Geger Dugaan Kebocoran Data Instagram, Komdigi Panggil Meta: "Keamanan Data Adalah Harga Mati!"
-
Jadi Alat Melakukan Tindak Pidana: Akun IG Laras Faizati Dimusnahkan, iPhone 16 Dirampas Negara
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
-
Jelang Kunjungan Prabowo ke Inggris, Trah Sultan HB II Tolak Keras Kerja Sama Strategis! Ada Apa?
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya