SuaraBatam.id - Kementerian Agama (Kemenag) Kota Batam hingga saat ini masih menunggu kuota haji dari pemerintah pusat untuk pemberangkatan ibadah haji tahun 2022.
“Karena di Arab Saudi ada aturan baru, jadi di Indonesia perlu verifikasi,” ujar Plt Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Kepulauan Riau (Kepri) Edi Batara kepada Antara, Sabtu (7/5/2022).
Ia menjelaskan bahwa pihaknya sudah berkoordinasi dengan pemerintah pusat terkait dengan kuota haji dari Batam.
“Jadi sementara secara global memang tidak ada, tapi nanti mudah-mudahan tanggal 9 Mei nanti kami punya data yang valid untuk kuota haji ini,” ucap Edi.
Untuk embarkasi Batam, pemerintah menetapkan ada empat provinsi yang lewat embarkasi Hang Nadim Batam, yang pertama Kepulauan Riau, Kalimantan Barat, Jambi, dan Riau
“Yang menginap di asrama haji hanya dua, Provinsi Kepri dan Kalimantan Barat. Sementara dua provinsi Riau dan Jambi hanya menunggu sebentar untuk transit di Hang Nadim,” kata dia.
Untuk persyaratan ibadah haji tahun ini, kata dia, memang ada sedikit yang berubah seperti batas maksimal umur jamaah haji hanya sampai 65 tahun yang boleh ikut ibadah haji.
“Memang itu banyak yang protes, karena usia di atas 65 tahun bisa saja digeser. Lewat satu hari saja tidak bisa. Itu keputusan dari pemerintahan Arab Saudi, jadi bukan Indonesia. Jadi kami mengikuti aturan dari Arab Saudi, ya mudah-mudahan itu bisa berjalan dengan lancar,” tutur Edi. (Antara)
Berita Terkait
-
Beda dari Mega Aulia, Begini Sikap Shireen Sungkar Soal Aurat Terumbar di Sinetron Lawas yang Kembali Tayang
-
Jejak Karier dan Spiritual Mega Aulia: Nangis-nangis Minta Tukang Bubur Naik Haji Tak Diputar Ulang
-
Beda Respons Shireen Sungkar dan Mega Aulia Saat Sinetron Belum Berhijabnya Tayang Ulang di TV
-
Ikut Berantas Judi Online, Kemenag Libatkan KUA dan Bakal Ada Khotbah Khusus Terkait Bahaya Judol
-
Mega Aulia Kerja Apa Sekarang? Nangis Minta Pihak TV Tak Tayangkan Sinetron Lawasnya karena Sudah Hijrah
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra