SuaraBatam.id - Beberapa BUMN buka rekrutmen bersama tahun ini yakni Forum Human Capital Indonesia (FHCI), termasuk PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), satu-satunya perusahaan yang dinobatkan sebagai tempat kerja terbaik di Indonesia tahun 2021 versi Forbes dan penerima peringkat pertama LinkedIn Top Companies 2022 Indonesia.
Pembukaan rekrutmen ini sudah secara resmi dibuka oleh Menteri BUMN, Erick Thohir dengan pendaftaran dimulai pada 14 hingga 25 April 2022.
Direktur Human Capital Management (HCM) Telkom, Afriwandi menyatakan, Telkom mendukung program Kementerian BUMN, dengan turut berpartisipasi dengan membuka 250 posisi dalam 11 bidang pekerjaan di Telkom.
“Kami mengajak dan memberikan kesempatan kepada putra-putri terbaik Indonesia untuk ambil bagian dalam upaya digitalisasi bangsa melalui Telkom. Di Telkom, kami tidak hanya semata-mata berkarier, tetapi juga belajar, bertumbuh, dan berkontribusi melalui inovasi digital,” ujarnya, saat launching program rekrutmen bersama BUMN, Jakarta, Selasa (12/4/2022).
Menanggapi pertanyaan para pelamar terkait status kepegawaian dalam rekrutmen bersama ini, Afriwandi menegaskan, pelamar yang lolos akan menjadi karyawan tetap.
“Untuk 250 pelamar yang lolos nantinya, akan menjadi karyawan tetap di Telkom dan otomatis menjadi bagian dari program on-boarding karyawan baru di Telkom, yakni Great People Trainee Program (GPTP) angkatan ke-15,” katanya.
Adapun sebelas bidang pekerjaan yang dibuka adalah Digital Connectivity, Digital Platform and IT, Digital Service, Sales, Customer Engagement, Business Strategy and Development, Legal and Compliance, Internal Audit, Finance, Human Capital, serta General Affairs and Support.
Mengingat tingginya animo dalam program rekrutmen bersama ini, para pelamar disarankan dapat segera menentukan pilihan dan memilih salah satu dari 11 bidang pekerjaan yang tersedia.
Pendaftaran rekrutmen dilakukan 14 - 25 April 2022 melalui website resmi https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/.
Baca Juga: Rekrutmen Bersama BUMN 2022, Telkom Undang Putra-Putri Terbaik Indonesia untuk Mengisi 250 Posisi
Semua proses rekrutmen ini tidak dipungut biaya sama sekali, dan diingatkan untuk berhati-hati terhadap penipuan.
Berita Terkait
-
Bulog Lepas Status BUMN, Dilebur Jadi Satu dengan Bapanas
-
Indonesia Disambut Meriah di Upacara Pembukaan ASEAN Para Games 2025, Ini Respon Erick Thohir
-
Jamkrindo Syariah Beberkan Strategi Bisnis di 2026
-
Mudik Gratis Lebaran 2026 BUMN Kapan Dibuka? Cek Informasi Resminya
-
2 Kelebihan Timnas Indonesia di FIFA Series 2026 Versi Erick Thohir
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen