SuaraBatam.id - Penulis Pidi Baiq mengabarkan kondisi kesehatannya melalui Instagram pribadinya pada Minggu (17/4/2022).
Pidi Baiq berkabar bahwa sedang terbaring lemah akibat mengalami serangan jantung. Penulis novel Dilan tersebut mengunggah foto dirinya yang sedang terbaring di kasur dengan infus di hidung.
Kabar tersebut menyita perhatian publik, utamanya Iqbal Ramadhan, tokoh yang melejit lewat kisah yang diangkat dari novel tersebut. Ia turut mendoakan Pidi Baiq yang akrab dipanggil 'Ayah'.
Pidi Baiq mengatakan, bahwa dirinya mengalami serangan jantung koroner saat berada di Markas Besar The Panasdalam, hal itu disebabkan perilaku hidupnya yang tidak sehat selama ini.
"Saya mau laporan khusus tentang perjuangan hidup saya ke @miketyson dan @ladygaga , di mana diam-diam pada tgl 14 Desember tahun 2021 saya mendapat serangan jantung koroner di Markas Besar The Panasdalam sebagai akibat perilaku hidup saya yang tidak sehat selama ini," tulis Pidi Baiq di Instagram dikutip Hops.id--jaringan Suara.com Minggu, (17/4/2022).
Penulis yang karyanya difilmkan dan mendapat apresiasi dari Malaysia itu dirawat di Boromeus dan harus dipasang ring jantung yang merupakan pilihan penanganan ideal bagi pasien penyakit jantung koroner karena memiliki tingkat keberhasilan yang tinggi.
"Saya pun dirawat di Boromeus dan harus diring satu sehingga dengan sendirinya saya pun resmi menjadi anggota The Lord Of The Rings," ujar dia bernada candaan.
Pada bulan selanjutnya setelah pemasangan ring yang pertama Pidi Baiq harus melakukan pemasangan ring kedua yang kemudian dokter yang menanganinya menyarankan untuk dilakukan operasi.
Vokalis The Panasdalam Band tersebut sempat mengeluh, tapi ia sadar kalau itu adalah keputusan yang terbaik, jadi mau tidak mau, ia harus menjalaninya.
Kemudian pada 12 April 2022 Pidi menjalankan operasi by pass tersebut dengan hasil yang baik sehingga pada hari ini ia bisa pulang ke rumah.
Berita Terkait
-
Binaragawati 20 Tahun Meninggal Mendadak di Festival Olahraga AS, Pelatih Ungkap 'Kesalahan Besar'
-
Usai Diterpa Isu Perselingkuhan, TikToker Dilan Janiyar Pilih Jalani Operasi Plastik: Kini Disebut Kurang Bersyukur
-
Pemanis Buatan Picu Serangan Jantung dan Stroke? Ini Hasil Studi Terbaru
-
9 Film Member dan Eks JKT48 Tembus 1 Juta Penonton, Terbaru 1 Kakak 7 Ponakan Dibintangi Freya
-
4 Rekomendasi Film dan Series Omara Esteghlal, Pacar Baru Prilly Latuconsina
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Lonjakan Permintaan, Penerbangan BIM-Batam Ditambah untuk Mudik Lebaran
-
Jadwal Berbuka Puasa dan Imsakiyah di Batam 13 Maret 2025
-
Sidak Minyak Kita di Natuna, Benarkah Tak Sesuai Standar?
-
Kronologi Penangkapan Briptu SS di Batam, Terlibat Jaringan Narkoba Internasional Jalur 'Golden Tree Angle'
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Siap Hadirkan Kuliner, Musik, dan Kebersamaan di GBK Senayan