SuaraBatam.id - Bintan masih berharap menyambut kunjungan wisman Singapura melalui konsep travel bubble, khususnya di kawasan wisata Lagoi.
Untuk itu, pemerintah setempat melalui Dinas Pariwisata telah menyiapkan kalender kegiatan pariwisata internasional tahun 2022
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bintan Wan Rudy Iskandar menyebut beberapa kegiatan besar yang akan digelar, di antaranya Iron Man, Tour De Bintan, MetaMan, KasMarun, hingga Bintan Marathon.
"Kami sudah siapkan anggaran Rp3 miliar untuk mendukung pelaksanaan kegiatan tersebut," kata Wan Rudy Iskandar, melansir Antara, Senin.
Baca Juga: Suasana Jalur Wisata Puncak saat Libur Imlek
Namu, pelaksanaan event itu masih dalam pembahasan. Salah satu pertimbangannya, kata dia, penyelenggaraan kegiatan pariwisata tahun ini tentu harus disesuaikan dengan efektivitas masuknya wisman ke Lagoi.
"Kalau Februari 2022, wisman mulai datang ke Bintan, maka Maret 2022 iven pariwisata sudah bisa digelar," ujarnya.
Lanjutnya menyampaikan rangkaian kegiatan pariwisata 2022 bakal digelar dengan protokol kesehatan ketat, mengingat penyebaran pandemi COVID-19 masih terus terjadi.
Pihaknya akan membatasi jumlah peserta yang akan berpartisipasi dalam setiap kegaitan.
Jika sebelum pandemi, kapasitas peserta mencapai 2.000 orang, namun dengan kondisi COVID-19 sekarang akan dibatasi hanya 500 orang.
Baca Juga: Atraksi Barongsai Meriahkan Tahun Baru Imlek di Kawasan Wisata Lembang
"Pelan-pelan saja dulu. Jangan langsung tancap gas, apalagi sudah dua tahun ke belakang tak ada kegiatan pariwisata sekelas internasional di Bintan," ujar dia.
Berita Terkait
-
Curug Suhada, Wisata Air Terjun Gratis untuk Healing di Akhir Bulan
-
5 Ide Tempat Nongkrong di Kebayoran Bersama Keluarga
-
Urban Farming Center, Tempat Wisata Edukasi Cocok untuk Wisata Anak Sekolah
-
Air Terjun Jambuara, Persona Air Terjun Setinggi 30 Meter di Simalungun
-
Hairos Waterpark, Ada Wahana Tornado untuk si Penyuka Tantangan
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Catatkan Rekor MURI, Ini Cerita Buka Puasa Bersama Terpanjang di Solo
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
Terkini
-
BMKG Peringatkan Banjir Rob di Kepri Terjadi hingga Akhir Maret, Ini Daerah Paling Terdampak
-
THR Telat Dibayar? Lapor ke Sini! Disnaker Batam Siapkan Posko Pengaduan
-
BRI Berhasil Dorong UMKM Papua Barat, Papua Global Spices Melesat ke Pasar Internasional
-
Dua Bocah di Karimun Meninggal Mendadak, Diduga Usai Makan Mi Gelas
-
Mengenal Sosok Wakapolda Kepri Baru Anom Wibowo, Pernah Diperiksa sebagai Saksi Kasus Firli Bahuri