SuaraBatam.id - Luing atau dikenal dengan kaki seribu di Indonesia ditemukan para ilmuan dengan ukuran terpanjang.
Para ilmuwan di Australia menemukan luing dengan jumlah kaki lebih banyak dari hewan mana pun yang pernah diketahui. Jumlahlah kakinya melebihi 1000.
Luing atau millipede berwarna pucat ini memiliki sekitar 1.300 kaki di badannya yang memiliki panjang tak biasa, 99 milimeter.
Makhluk ini diberi nama Eumilipes Persephone, dan ditemukan nyaris di kedalaman 60 meter di bawah tanah, di area pertambangan di Australia barat.
Pemegang rekor luing terpanjang sebelumnya berasal dari spesies di California dengan 750 kaki.
"Sebelumnya belum pernah ada luing yang ditemukan memiliki lebih dari 1.000 kaki, meskipun secara harafiah millipede berarti 'seribu kaki'," kata entomolog dari Virginia Tech, Paul Marek, peneliti utama riset yang diterbitkan dalam jurnal Scientific Reports, dikutip dari BBC.
Nama ilmiah hewan ini, Eumilipes Persephone, berarti 'seribu kaki yang sebenarnya'. Persephone diambil dari mitologi Yunani, nama seorang putri dari dunia bawah tanah.
Sama seperti hewan yang hidup di bawah tanah lainnya, luing ini tak memiliki mata dan juga tak berwarna. Para ilmuwan memperkirakan dia hidup dari jamur.
Seekor betina dewasa dalam penelitian ini memiliki 1.306 kaki dan satu ekor lainnya memiliki 998 kaki. Dua jantan dewasa masing-masing memiliki 818 kaki dan 778 kaki.
Baca Juga: Kaki Seribu Raksasa Ditemukan, Hidup 326 Juta Tahun Lalu
Luing pertama kali muncul lebih dari 400 juta tahun lalu. Saat ini diperkirakan ada sekitar 13.000 spesies luing.
"Menurut saya ini adalah binatang yang sangat mengagumkan, satu keajaiban evolusi," ujar penulis lain dalam penelitian itu, Bruno Buzatto, seorang ahli biologi murni dari Bennelongia Environmental Consultants di Perth, Australia.
"Hewan ini menunjukkan pemanjangan paling ekstrem yang pernah ditemukan pada luing, yang merupakan binatang pertama yang berhasil menaklukkan tanah," katanya.
Tag
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen