SuaraBatam.id - Rachel Vennya tiba-tiba memblokir Instagram Deddy Corbuzier. Hal itu diketahui dari percakapan Deddy saat mengundang Ernest Prakasa ke kanal Youtubenya.
"Gue nggak bisa halo lagi, Instagram gue di block," kata Deddy Corbuzier, melansir dari YouTube Deddy Corbuzier, Kamis (16/12).
Ernest pun terkejut dan spontan menanyakan alasan mengapa Deddy bisa sampai kena blokir.
"Lu salah apa lu? Justru karena Instagram lu diblock nilah kesempatan lu 'say hello', bener dong?" jawab Ernest.
Baca Juga: Diberi Uang Rp250 Juta oleh Deddy Corbuzier, Laura Anna: Aku Kasih Uang Ini ke Anak Yatim
Deddy lantas beralasan bahwa dirinya sering menyinggung kasus Rachel Vennya di Instagram. Menurutnya hal itu yang jadi alasan mengapa akun Instagramnya diblokir.
"Anda belum diblock?" tanya Deddy. "Saya kayaknya nggak deh, kayaknya nggak diblock gue sama dia karena gue belum pernah ngomenin kali ya? Mungkin setelah ini gue juga," balas Ernest sambil tertawa.
Ernest ikut menyuarakan keresahannya soal putusan hakim terhadap kasus Rachel Vennya.
Dia merasa putusan hakim membebaskan Rachel karena alasannya sopan cukup mengecewakan masyarakat.
"Maksudnya sebenarnya yang salah itu kan bukan masalah bebasnya, yang bikin orang kesal kan alasannya, karena sopan, dibebaskan karena sopan gitu, ya sopan dong orang bikin salah masa songong kan aneh gitu?" jelas Ernest.
Baca Juga: ISESS Minta Polri Transparan Usut Kasus Pungli Bebas Karantina Rachel Vennya
"Lu jangankan masuk ruang sidang, masuk ruang guru aja orang pasti sopan, takut lah, takut dong? Pasti orang tuh kalau bikin salah pasti sopan, itu bukan sesuatu yang patut diapresiasi," sambungnya.
Diberitakan sebelumnya, Pengadilan Negeri Tangerang memvonis Rachel dan kawan-kawan pidana penjara selama empat bulan dengan masa percobaan selama delapan bulan.
Selain Rachel, pacarnya yang bernama Salim Nauderer, lalu manajernya yang bernama Maulida Khairunnisa, dan protokol Bandara Soekarno-Hatta, Ovelina, juga divonis hukuman yang sama.
Berita Terkait
-
Azka Corbuzier Tanya Habib Ja'far soal Mualaf: Kalau Aku Enggak Log In, Papa Enggak Dosa Kan?
-
Azka Corbuzier dan Nada Tarina Putri Disindir Usai Promosikan Pertamina: Anak Bapak Jadi Buzzer!
-
Beda Kelas Adam Rosyadi dan Deddy Corbuzier: Pacar Vs Mantan Agnez Mo
-
Badai Kritik Cara Agnez Mo yang Dianggap Asal Ngonten Saat Curhat ke Deddy Corbuzier Soal Kasus Ari Bias
-
7 Artis Bikin Program Ramadan Sendiri, Tak Kalah Seru dari Acara TV
Terpopuler
- Mahfud MD Guyon soal Kasus Pertamax Oplosan, Disemprot Balik Netizen: Itu Kan Zaman Bapak Menjabat
- Hotman Paris Sindir Ahok yang Koar-Koar Soal Kasus Korupsi Pertamina: Dulu Kau Ambil Bonus Miliaran
- Ditagih Utang di Warung Rp500 Ribu, Firdaus Oiwobo Kicep
- Gelombang PHK Kian Marak Usai Sritex Tutup, Publik Sindir Janji Gibran Buka 19 Juta Lapangan Kerja
- Agnez Mo Puji Pacar Setinggi Langit: The Most Peaceful Relationship, Sama Dia Nggak Perlu Pura-Pura
Pilihan
-
Foto Jay Idzes Dipajang Bersama Pemain Top Timnas ASEAN, Masuk Skuad ASEAN All-Star Lawan Manchester United?
-
Perekam 'Papa Minta Saham' Maroef Sjamsoeddin Resmi jadi Bos MIND
-
Ngabuburit Keliling Kota Solo, Ini Momen Jokowi Bagikan Beras dan Amplop ke Warga
-
Dukung SDM IKN, Unesa Gelontorkan Rp 500 Miliar Bangun Kampus di KIPP
-
Prosesi Tepung Tawar: Langkah Awal Rudy Masud & Seno Aji Pimpin Kaltim
Terkini
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Tangkal Kawung Perkenalkan Gula Aren Inovatif untuk Pasar Lokal dan Global
-
Mengenal Songket PaSH: Transformasi Songket Palembang di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang Go International
-
BRI Dukung Perkembangan UMKM Indonesia dan Meningkatkan Daya Saing
-
Beras SPHP Distop, Harga di Tanjungpinang Terancam Naik?
-
Waspada Buaya Lepas! Wisata Pantai Batam Diimbau Tingkatkan Keamanan Saat Liburan