
SuaraBatam.id - Bandara Hang Nadim sebentar lagi akan dilengkapi dengan masjid yang didesain berbentuk Tanjak. Tanjak merupakan penutup kepala khas Melayu Kepulauan.
Pembangunan masjid itu seiring dengan pembangunan terminal dua di bandara itu.
"Masjid ini unik, berbeda dari yang lain karena berbentuk tanjak, pakaian adat istiadat daerah Melayu Kepulauan Riau," kata Kepala BP Batam Muhammad Rudi di sela-sela meninjau pembangunan Masjid Tanjak di Batam, Jumat.
Dari tampak luar, seluruh bangunan masjid menyerupai songkok khas Melayu. Tidak terdapat kubah layaknya masjid pada umumnya, melainkan lekukan tanjak yang meninggi ke atas.
"Pakaian tertingginya, yang diletakkan di atas kepala adalah tanjak. Di atas kepala, tidak ada paling tinggi dari itu. Nanti dari kepala juga ke bawah, sujud kepada yang mencipta," kata Rudi yang juga Wali Kota Batam menceritakan filosofi tanjak secara singkat.
Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan, pembangunan masjid seiring dengan pengembangan bandara, demi memenuhi kebutuhan rohani pengguna moda transportasi penerbangan saat tiba atau hendak meninggalkan Batam.
"Maka siapkan supaya tidak menjadi utang. Kami tidak mau, bangun terminal indah tapi kebutuhan rohani kita tidak disiapkan. Menurut saya itu dosa bagi saya," kata dia.
Pihaknya berharap masjid itu selesai sebelum Ramadhan agar bisa digunakan beribadah di Bulan Suci. Namun, memang sesuai kontrak pembangunan rumah ibadah rampung pada April 2022, sedangkan Bulan Puasa dimulai awal April 2022.
Selain untuk memenuhi kebutuhan beribadah Muslimin, ia juga berharap Masjid Tanjak bisa menjadi destinasi wisata rohani daerah setempat.
Baca Juga: PMI yang Transit ke Batam Diusulkan Karantina di Daerah Tujuan
"Masjid kita bangun sebagai amaliah kepada Allah. Dan sebagai kepala daerah bagaimana rakyat sejahtera, kita kembangkan pariwisata," kata dia. (antara)
Berita Terkait
-
4 Bocah Dirantai dan Kelaparan di Rumah, Terbongkar Usai Satu Anak Nekat Curi Kota Amal Masjid
-
Desain Atap Jadi Spotlight, Masjid Jami Soeprapto Soeparno Akan Jadi Landmark Baru Jakarta
-
Sengketa Blang Padang: Tanah Wakaf Sultan Aceh untuk Masjid Raya
-
Desain Bak Istana, Masjid Raya Kabupaten Bogor Siap Jadi Pusat Haji dan Umrah Terpadu
-
Bepro Aceh Minta Bantuan Dasco Selesaikan Polemik Status Blangpadang
Terpopuler
- Gesit dan Irit, 5 Rekomendasi Mobil Mungil Mulai Rp 40 Jutaan untuk Pemula
- Pemain Keturunan Rp52,14 Miliar Follow Timnas Indonesia: Saya Sudah Bicara dengan Pelatih Kepala
- Lupakan Vario! 5 Rekomendasi Motor Gagah Harganya Jauh Lebih Murah, Tenaganya Bikin Ketagihan
- 1 Detik Main di Europa League, Dean James Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia
- 3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
Pilihan
-
Transparansi Adalah Juara Sejati: Mewujudkan Sepak Bola yang Jujur Lewat Piala Presiden 2025
-
Ferarri Kapten! Ini Daftar Starting XI Timnas Indonesia U-23 vs Brunei
-
Utang RI Membengkak, Sri Mulyani Tetap Santai: Masih Prudent dan Terukur
-
Flexing Barang Mewah Bisa Bikin Anda 'Disapa' Petugas Pajak!
-
Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
Terkini
-
Saham BBRI Makin Diminati Investor Global
-
BRI Dianugerahi Global Private Banker atas Layanan Wealth Management Terbaik
-
Modal KUR BRI, Omzet Supplier Ikan Ini Melejit Berkat MBG
-
Klasterkuhidupku BRI, Solusi UMKM Batu Bertahan Saat Pandemi
-
BRI dan AgenBRILink Perluas Layanan untuk Inklusi Keuangan Nasional