
SuaraBatam.id - Nama Thalita Latief terseret dalam penyebab perceraian Irena Fabiola-Ichsan Reinaldy. Ia disebut berselingkuh dengan suami Irena, Ichsan Reinaldy.
Thalita Latief sudah membantah tudingan perselingkuhan tersebut. Dia hanya menegaskan Ichsan Reinaldy adalah teman baiknya sejak SMA.
Mendengar bantahan tersebut, Irena menanggapinya secara santai.
"Ya manusia semua mau klarifikasi apapun itu haknya mereka ya, mau bantah pun haknya," kata Irena Fabiola di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (27/10/2021) yang dikutip dari matamata.
Baca Juga: Heboh Isu Thalita Latief Rebut Suaminya, Kontak Irena Fabiola Diblokir Sang Artis
![Presenter Thalita Latief usai menjalani sidang cerai di Pengadilan Agama Jakarta Pusat, Kamis (24/6/2021). [Matamata.com/Alfian Winanto]](https://media.matamata.com/thumbs/2021/06/24/93889-presenter-thalita-latief-usai-menjalani-sidang-cerai-di-pengadilan-agama-jakarta-pusat/745x489-img-93889-presenter-thalita-latief-usai-menjalani-sidang-cerai-di-pengadilan-agama-jakarta-pusat.jpg)
Irena mengaku tak mau panjang lebar menanggapi bantahan Thalita Latief. Sebab, ia mengklaim memiliki bukti-bukti yang bakal terbukti ke depannya.
"Yang penting sekarang saya ada bukti-bukti pendukung aja dan doain aja lah semuanya dan biarin waktu yang menjawab semua," ujar dia.
Menurut Irena, kebenaran pasti akan terungkap. Hanya saja, dia tak tahu kapan waktunya.
"Biarin aja nanti waktu akan menjawab semuanya dan Allah juga nggak tidur kok," ujar dia.
Irena Fabiola menggugat cerai Ichsan Reinaldy pada 23 Agustus 2021. Namun begitu, Irena Fabiola belum bicara secara gamblang apakah sang artis perusak rumah tangganya atau bukan.
Baca Juga: Cegah Konflik Rumah Tangga dan Perceraian, Toleransi Dalam Keluarga Perlu Ditingkatkan
Diketahui, Thalita Latief sendiri bercerai dari Dennis Rizky sejak 29 Juli 2021. Isu perselingkuhan dan KDRT menjadi penyebabnya.
Berita Terkait
-
Agama Iris Wullur, Kembali Diperdebatkan usai Diduga Urus Perceraian di Pengadilan Negeri
-
Lagi-Lagi Dibilang Murtad, Thalita Latief Murka: Saya Muslim Sejati!
-
Diterpa Rumor Perceraian dengan Barack Obama, Michelle Obama Ungkap Fakta Sebenarnya!
-
Ada Apa? Pangeran William Tiba-Tiba Sewa Pengacara Perceraian Putri Diana, Bikin Istana Gempar
-
Bangkit dari Perceraian, Sherina Munaf Temukan Ketenangan di Pelukan Keluarga Saat Lebaran
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Sukses Bangkit dan Berdayakan Kaum Wanita Berkat BRI
-
Go Global, BRI Bawa UMKM Binaan Ikuti Pameran Internasional FHA-Food & Beverage 2025 di Singapura
-
Jadwal Imsakiyah Batam Hari Ini, Berikut Tips Berbuka Sehat Agar Puasa Lancar
-
Longsor Parah Lumpuhkan Akses ke Pelabuhan Utama Lingga, Warga Minta PU Segera Perbaiki Jalan
-
Meutya Hafid Sebut iPhone 16 Lolos Sertifikasi, AirTag Segera Diproduksi di Batam