SuaraBatam.id - Aksi premanisme kembali terjadi di Batam. Sebuah unggahan dari akun Facebook Zhang Ya Li Li menceritakan aksi preman yang sering mengganggu di sebuah kedai kopi tiam di Batam.
Kisah tersebut kemudian diviralkan oleh akun instagram majeliskopi08's. Video tersebut sudah unggah selama 17 jam yang lalu.
Dalam videonya tampak beberapa orang ribut-ribut di sebuah kedai kopi tiam. Seorang tergeletak di lantai diduga seperti karyawan kedai kopi tersebut.
Dalam keterangannya, Facebook Zhang Ya Li Li meminta perlindungan kepada Kapolri. Menurutnya preman tersebut kerap kali datang ke kedai kopi itu dan duduk berlama-lama. Diketahui dari unggahannya kedai kopi tiam itu adalah Kopitiam YS ruko Mitra Junction.
Ia juga mengaku sudah melaporkan ke polisi, namun tak kunjung ada jawaban.
Berikut bunyi postingan Facebook Zhang Ya Li Li
"Yth.Bpk Kapolri
Saya memohon kepada bapak dan jajaran bapak untuk memberi perlindungan kepada kami Bahwa ada sekelompok preman yang sering mengganggu di tempat usaha kami di Kopitiam YS ruko mitra junction ..kota Batam ..kepulauan Riau
Dan sehubungan hal tersebut kami SDH melaporkan baik di Polsek Batam Center, Polresta Barelang, dan Polda Kepri namun hingga saat ini tidak ada tanggapan bahkan sekelompok preman tersebut makin sering mengganggu di tempat usaha kami seolah2 mereka tak takut dgn Hukum atau mereka kwn Polisinya dan setiap melapor kekantor kepolisi
Selalu di jwb tidak ada pidananya
Kami masarakat tak tau dgn pasal2 KUHP yg bisa di kenakan bagi kelompok preman yg mendatanggi tempat usaha kami padahal kami. Sdh di rugikan oleh mereka karna tak ada yg berani datang ke kafe kami karna mereka datang beramai2 dan ddk di dalam kafe hingga berjam2 lamanya hingga ttp cafe
Baca Juga: Buruh di Batam Demo di Kantor Wali Kota, Protes UU Cipta Kerja
Jadi kami mohon kepada bapak kapolri kemana lagi kami minta perlindungan hukum
Kami merasa terganggu dan teraniaya dengan kehadiran sekelompok preman dan merugikan kami,kami tidak ada salah dg mereka
minta tolong kawan " di media sosial menviralkan dan bantu share kepada temen" yang lain agar kami mendapatkan kepastian hukum dan dapat lindungi BPK Kapolri ..Terima kasih BPK Kapolri Kami menunggu bantuan BPK segera "
Tanggapan Warganet
Melihat aksi premanisme tersebut tak sedikit warganet yang berkomentar. Ada yang bilang dan pasang tagar percuma lapor polisi.
@jejensafarudin
Bikin laporan ga d gubris,pas melawan sendiri eeeh mlh jadi tersangka...duh jd bikin lieur skrgmh hukum
@mr.pecut00
Kenapa ya di jsman sekarang ini segsla macam bentuk kejahatan seperti di lindungi entah oleh siapa??? Apakah mungkin orang2 jahat itu adalah pendukung seorang calon pemimpin yg akhirnya berhasil terpilih, sehingga akhirnya mereka dpt perlindunga, pembiaran, pemanjaan dsb dari pemimpin dukunganya tsb??????????????
Berita Terkait
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Palak Pedagang Pakai Sajam, Dua Preman 'Penguasa' BKT Diringkus Polisi
-
Tak Terendus Kamera dan Influencer, Prabowo Bongkar Perlawanan 'Gila' Preman di Hutan
-
Sosok Aris Nugraha yang Disebut Epy Kusnandar saat 'Pamit' ke Istri
-
6 Pemain Preman Pensiun yang Telah Meninggal Dunia, Terbaru Epy Kusnandar
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar