SuaraBatam.id - Konsul Amerika Serikat (AS) untuk Sumatera Gordon Church mengatakan banyak peluang investor AS untuk berkembang di Batam.
Hal itu disampaikannya saat berkunjung ke Batam untuk menjajaki investasi dan peningkatan kerja sama bilateral di Kepulauan Riau.
"Setelah berbicara dengan perusahaan AS di Batam, banyak peluang perusahaan Amerika untuk mengembangkan dirinya atau investor untuk datang kesini," kata Gordon Church,Rabu lalu yang dikutip dari antara.
Apalagi beberapa daerah di Kepri merupakan Kawasan Perdagangan Bebas Pelabuhan Bebas, yang memiliki banyak potensi investasi.
Gordon Church memilih Kepri sebagai daerah di Sumatera pertama yang dikunjunginya selain Medan, Sumatera Utara.
Menurut dia, Kepri merupakan wilayah yang memiliki arti penting, karena berbagai potensi ekonomi yang dimiliki.
"Ini yang pertama, dan saya akan datang lagi," kata dia.
Di Batam, terdapat sejumlah perusahaan AS yang menanamkan investasinya. Tiga yang terbesar di antaranya Caterpillar yang mempekerjakan sekitar 1.000 pekerja, McDermott dengan sekitar delapan ribu pekerja, dan Apple Academy.
"Saya melihat Kepri sebagai daerah yang strategis dan akan berkembang semakin pesat dalam waktu dekat. Kami berharap bisa mengambil peran dalam menjadikan Kepri sebagai hub maritim dan perdagangan bebas internasional," kata dia.
Baca Juga: Terlibat Pencurian Motor, Dua Remaja di Batam Diamankan Polisi
Dalam kesempatan itu, ia menyampaikan tertarik dengan budaya dan keindahan alam di Kepri serta potensi pariwisata di provinsi kepulauan itu.
Pada kunjungannya ke Kepri, Konsul bertemu dengan perwakilan perusahaan AS yang berinvestasi dan beraktivitas di Batam.
Selain bidang ekonomi, AS dan Indonesia di Kepri bekerja sama dengan erat di bidang keamanan dan pertahanan.
AS turut mendukung pembangunan pusat pelatihan Bakamla di Batam, juga mengadakan latihan bersama antara Coast Guard AS dengan Bakamla.
AS juga menyokong pelatihan 150 jurnalis di Kepri untuk meningkatkan wawasan kemaritiman. (antara)
Berita Terkait
-
AllianzGI Indonesia Perluas Akses Solusi Investasi Global Berbasis USD
-
Gubernur Pramono: Investasi Jakarta Tembus Rp270 Triliun, Ratusan Ribu Pekerja Terserap
-
Perkuat Investasi Bisnis Indonesia-Korea, KB Bank Gelar 2026 Indonesian Day Business Forum di Seoul
-
Membangun Fondasi Ekonomi Masa Depan Melalui Pendidikan Dini
-
Saham Rasa Kripto, Gaya Baru Investasi Digital Native
Terpopuler
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen