SuaraBatam.id - Viral seorang pria asal Malaysia menerbangkan uang dengan balon. Pria tersebut ternyata adalah seorang Youtuber.
Ia menerbangkan uang 10 ribu Ringgit atau sekitar Rp34 jutaan, beserta puluhan balon ke angkasa, bersama dengan peluncuran produk miliknya.
Melalui video yang diunggah ke akun Instagramnya @isaisarb, Youtuber yang akrab disapa Isa Isarb itu terlihat siap menerbangkan semua itu di kawasan perumahan mewah.
Dilansir Says, dia juga menyuruh orang untuk mengambilnya di sekitar kawasan Klang, Malaysia jika menginginkan uang tersebut. Ia mengungkap, bahwa mungkin mereka bisa menemukan uang yang diterbangkannya itu di sana.
Lelaki dengan hampir 1 juta pengikut di Instagram ini juga membuat pernyataan bahwa ia pernah menerbangkan uang dalam bentuk cek tetapi tidak ada yang menemukannya. Karena itu, dia membuat sedikit twist kali ini.
Meski begitu, tak semua warganet senang dan bahagia menunggu uang yang akan jatuh dari langit. Bahkan, tak sedikit yang kecewa karena menurut mereka aksi ini sangatlah sia-sia.
Sampai saat ini, video tersebut telah dilihat lebih dari 280 ribu kali dan mendapatkan lebih dari 68 ribu tanda suka.
"Kalau terbang masuk laut, ikan boleh pakai. Alhamdulillah rezeki ikan," ujar @bomxxxxlat.
"Kenapa kamu tidak langsung memberikan uang itu pada yang membutuhkan? Please, hargai uang yang telah diberikan Tuhan padamu," saran @nadxxxxxndy.
Baca Juga: Pemotor Ini Kasih Uang ke Badut, Tapi Caranya Bikin Netizen Berang
"Lebih baik bersedekah pada orang yang membutuhkan," kata yang lainnya. Simak video lengkapnya di sini ya!
Tag
Berita Terkait
-
CERPEN: Kisah Seratus Ribu
-
Ulasan Buku Nak, Belajar Soal Uang Adalah Bekal Kehidupan: 4 Tahap Bangun Kekayaan
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Penolakan Pembayaran Tunai, Wamendag Tegaskan Uang Cash Masih Berlaku di Pasar
-
Rupiah Perkasa di Selasa Pagi, Tembus Level Rp 16.781
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar