SuaraBatam.id - Kebiasaan mencuci muka di pagi adalah satu cara praktis untuk menjaga kesegaran kulit wajah.
Mencuci muka juga menjadi bagian perawatan kulit, tidak hanya menyegarkan, mencuci muga juga cara termudah menjaga kesehatan kulit.
Dilansir ANTARA, dokter spesialis kulit dan kelamin lulusan Universitas Indonesia, dr. Anesia Tania, Sp.KK menyebut kulit pada pagi hari cenderung berminyak karena keringat dan minyak tetap diproduksi pada saat tidur.
Selain itu, sel-sel kulit mati dan debu yang terkumpul pada sarung bantal kontak dengan kulit wajah selama tidur yang dapat menyebabkan bakteri menumpuk di wajah sepanjang malam.
Baca Juga: KEREN! Ilmuwan Singapura Ubah Kulit Durian Jadi Perban Antibakteri
"Hasil penumpukan sel-sel kulit mati, produk perawatan kulit yang digunakan pada malam hari, minyak, debu dan bakteri dapat menyumbat pori-pori dan semua itu bisa mengakibatkan munculnya komedo dan jerawat," kata dia.
Anesia mengatakan, membersihkan wajah di pagi hari dapat menghilangkan penumpukan residu sel kulit mati dan bakteri yang menumpuk sepanjang malam, sekaligus membuat kulit wajah segar dan lembut.
Kondisi kulit yang bersih dan lembap usai dibersihkan pun akan membantu kulit Anda siap menerima produk perawatan kulit selanjutnya sehingga lebih menyerap ke kulit dan jadi lebih efektif.
Pakar dermatologi di Mount Sinai Hospital, Dr. Joshua Zeichner menuturkan, bagi mereka yang punya kulit sensitif, gunakan produk pencuci wajah dengan formula lembut dan bilaslah dengan air hangat.
Menurut dia, pembersih yang menghidrasi adalah pilihan yang baik untuk orang dengan kulit kering.
Baca Juga: 10 Manfaat Kulit Kentang yang Jarang Diketahui: Sembuhkan Luka Hingga Cegah Anemia
"Produk-produk ini biasanya tidak berbusa dan membantu melembapkan saat membersihkan kulit," kata Zeichner seperti dikutip dari Healthline.
Lalu bagaimana dengan pemilik kulit berminyak atau berjerawat? Pakar kecantikan berlisensi, Stephanie Ivonne menyarankan mereka memilih pembersih yang mengandung asam hidroksi untuk menghilangkan minyak berlebih.
Bagi mereka dengan kulit kombinasi, bisa menggunakan produk mengandung formula lembut untuk menghilangkan kotoran, membersihkan pori-pori, membantu menghilangkan riasan, dan membuat kulit terasa segar, bersih dan terhidrasi.
Berita Terkait
-
Benarkah Tato Picu Kanker Kulit dan Kelenjar Getah Bening? Ini Hasil Penelitian Terbaru
-
Muncul Tren Skincare Pakai Sabun Cuci Piring, Amankah untuk Kulit? Ini Kata Ahli
-
Kulit Mudah Kusam dan Kering saat Puasa, Ini 5 Tips Tetap Glowing selama Ramadan
-
Waspada! 5 Penyakit Mengintai saat Banjir, Begini Cara Menanganinya
-
7 Cara Menghilangkan Ketombe Membandel, Bisa Pakai Bahan-bahan Alami Ini
Terpopuler
- Beda Adab Aaliyah Massaid dan Fuji Minta Tolong ke ART, Ada yang Dibilang OKB
- Sebut Lamborghini Rp22 Miliar Murah, Koleksi Mobil Firdaus Oiwobo Vs Hotman Paris Jomplang
- Nikita Mirzani Ditahan, Astrid dan Uya Kuya Ungkap Rasa Syukur: Tegak Lurus Polda Metro Jaya
- Rudy Salim Masuk Perangkap Firdaus Oiwobo, Kini Berakhir Kena Somasi
- Emil Audero: Kemungkinan Membela Timnas Indonesia Tidak Ada
Pilihan
-
Prabowo Jadikan IKN Proyek Strategis Nasional Meski Efisiensi, Netizen: Duit Dari Mana?
-
Jadwal Buka Puasa untuk Balikpapan, Samarinda dan Bontang 6 Maret 2025
-
Ketua DPRD dan Wawali Bontang Warning Kepala OPD yang Malas Rapat
-
Update Rumor Kepindahan Jay Idzes: Udinese Gunakan Rayuan Maut
-
Setelah Naik Tinggi, Harga Emas Antam Tiba-tiba Ambruk
Terkini
-
Hendak ke Kantor, Hakim Pengadilan Agama Batam Ditusuk Tak Jauh dari Rumahnya
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Tangkal Kawung Perkenalkan Gula Aren Inovatif untuk Pasar Lokal dan Global
-
Mengenal Songket PaSH: Transformasi Songket Palembang di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang Go International
-
BRI Dukung Perkembangan UMKM Indonesia dan Meningkatkan Daya Saing
-
Beras SPHP Distop, Harga di Tanjungpinang Terancam Naik?