SuaraBatam.id - Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Natuna, berencana membangun Balai Penyuluhan Keluarga Berencana (KB) di Kecamatan Serasan Timur dan Bunguran Barat.
Dijelaskan oleh Sekretaris DP3AP2KB, Nur Parta, balai penyuluhan KB bertujuan sebagai media center dan kegiatan penyuluhan KB kepada masyarakat yang berada di setiap kecamatan.
"Alhamdulillah di masing-masing kecamatan kita sudah memiliki satu orang petugas penyuluh KB. Dimana mereka inilah yang bertugas memberikan pemahaman masyarakat terkait program KB," kata Nur Parta kepada Batamnews --jaringan Suara.com, Jumat (20/8/2021).
Kekinian, hampir seluruh kecamatan di Natuna telah memiliki balai penyuluhan KB. Hanya tersisa dua kecamatan yang belum memilikinya yaitu kecamatan Pulau Tiga Barat dan Suak Midai.
Ia menambahkan, tujuan utama dalam program penyuluhan KB ini yaitu untuk pembangunan keluarga terencana (Bangga Kencana).
Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat dapat lebih sadar terkait pernikahan anak di bawah umur dan stunting.
"Seperti kita tahu, untuk angka pernikahan dini atau bawah umur di Natuna sendiri cukup tinggi, begitupula dengan Stunting. Oleh karena itu kita harapkan dengan berjalannya program ini bisa meningkatkan kesadaran masyarakat terkait resiko pernikahan anak dibawah umur dan juga stunting," pungkas Nur Parta.
Berita Terkait
-
Penuhi Nutrisi Si Kecil untuk Cegah Stunting, Orangtua Yuk Ikuti Program Isi Piringku!
-
7 Anggota Paskibraka Natuna Positif Covid-19, 59 Orang Langsung DIkarantina
-
Jepang Hibahkan Dana Rp100 Milyar Untuk Bangun Pasar Ikan dan Fasilitas Pelabuhan Natuna
-
Komplotan Pencuri Ikan Vietnam Berulah, Kapal Meledak Saat Kabur Dari Perairan Natuna
-
Sebuah Kapal Vietnam Terbakar dan Tenggelam Saat Dikejar Petugas
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen