SuaraBatam.id - Seorang gadis 17 tahun asal Kelurahan Batunadua Julu, Kecamatan Batunadua, Kota Padangsidimpuan, Sumatera Utara meninggal dunia pada Selasa (17/8/2021), diduga akibat infeksi kawat gigi.
Dugaan ini diperkuat dengan temuan polisi. Disampaikan Kasat Reskrim Polres Padangsidimpuan, AKP Bambang Priyatno, berdasrkan penelusuran polisi, penyebab gadis berinisial WW itu meninggal dunia karena pemasangan kawat gigi yang ada di mulutnya.
"Korban awalnya sakit, karena ada dugaan dia mengalami infeksi kawat gigi," ujarnya Rabu (18/8/2021).
Ia melanjutkan, pada 7 Agustus 2021 lalu, korban diketahui berada di rumah orang tuanya. Kemudian, pada 11 Agustus, korban mengunggah foto menggunakan kawat gigi.
Baca Juga: Legenda Bayern Munich Gerd Muller Meninggal Dunia
"Jadi saat itu, WW mencoba membuka kawat gigi yang ada di mulut dan mengakibatkan bibirnya luka dan infeksi, ditambah lagi matanya merah," kata dia, melansir Riau Online --jaringan Suara.com.
Sejumlah tetangga dari korban juga menyebuat sakit korban disebabkan infeksi kawat gigi. Hal ini memperkuat dugaan polisi.
Lebih lanjut Bambang menjelaskan, pihak keluarga sudah membuat pernyatan tertulis kepada pihak kepolisian yang menyatakan tidak keberatan.
"Memang jenazah sempat dibawa ke rumah sakit, namun, tidak lama, keluarganya langsung menjemput," pungkasnya.
Baca Juga: Legenda Bayern Munchen dan Timnas Jerman, Gerd Muller Meninggal Dunia
Berita Terkait
-
Kabar Duka, Komedian Sung Yong Meninggal Dunia
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
-
Istri Piet Pagau Meninggal Dunia, Keluarga Raffi Ahmad Berduka
-
Mata Bengkak Sebelah? Kenali Penyebab dan Cara Mengatasinya
-
Janji Ikang Fawzi Jalankan Wasiat Marissa Haque: Sesuai Selera Istriku!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra