SuaraBatam.id - Penemuan dua mayat yang diketahui seorang ibu dan anaknya di kediamannya di Kampung Teluk Dalam, RT 01/03, Desa Malang Rapat, Kecamatan Gunung Kijang, Kabupaten Bintan pada Rabu (21/7/2021) malam menggegerkan warga setempat.
Identitas keduanya kini diketahui atas nama Asmaniar (72) dan Yuli Agustina (53). Penemuan mayat tersebut saat ini sudah ditangani oleh kepolisian setempat.
"Iya ibu dan anak ditemukan di rumahnya sudah dalam meninggal dunia," ujar Kapolsek Gunung Kijang, Iptu Melki Sihombing, Kamis (22/7/2021).
Berdasarkan kondisi dari mayat keduanya, diperkirakan dua orang itu sudah meninggal dunia beberapa hari sebelumnya hingga ditemukan pada Rabu malam.
Saat ini, jenazah dua perempuan itu sudah dievakuasi oleh petugas berpakaian hazmat menuju RSUD Raja Ahmad Thabib (RAT).
"Setelah olah TKP. Kami langsung ke RSUP RAT Kepri untuk menunggu hasil visum-nya. Sampai pukul 03.00 WIB dini hari kami disana," kata Melki kepada Batamnews --jaringan Suara.com.
ia menambahkan, tanda-tanda kekerasan yang ditemukan pada dua jenazah tersebut. Keduanya juga dinyatakan negatif Covid-19 usai dites.
Belum diketahui secara pasti penyebab kematian. Namun, pihak keluarga menolak dilakukan autopsi.
"Rencananya kedua jenazah akan segera dimakamkan hari ini," pungkasnya
Baca Juga: Kasus Covid-19 di Kepri Bertambah 704 Orang, Pasien Sembuh 655 Orang
Berita Terkait
-
Warga Sudah Antre Dari Jam 2 Pagi, Vaksinasi Massal di Batam Malah Dibatalkan
-
Identifikasi Penelusuran Kasus Covid-19, Seluruh Warga Batam Bakal Dites Antigen
-
PSK Lokalisasi Batam di Masa Pandemi, Tak Dapat Bantuan-Pilih Pulang Kampung
-
Virus Corona Varian Delta Ditemukan di Batam, Tren Pasien Sembuh Malah Meningkat
-
Positif Covid-19, Lim Tjie Wie Meninggal Dunia di Dalam Tahanan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen