SuaraBatam.id - Pemkot Batam tidak membatasi warga yang berhak mendapatkan vaksinasi COVID-19, seluruh pemegang KTP RI diperbolehkan mendapatkan imunisasi virus corona.
"Semua kita buka. Tidak lihat KTP mana, alamat mana. Semua boleh divaksin. KTP RI boleh semua," kata Wali Kota Batam Muhammad Rudi di Batam, Rabu (16/6/2021) kemarin.
Ia menyatakan semua WNI boleh menerima suntikan vaksin COVID-19, dengan syarat memegang KTP seumur hidup. Sedangkan KTP SIAK tidak.
Selain itu, Pemkot Batam juga membuka kesempatan bagi warga yang ingin divaksin di seluruh Puskesmas yang berlokasi di penjuru kota.
Baca Juga: Warga Batam Antusias Vaksinasi, Ribuan Vaksin AstraZeneca Malah Tertahan
Saat ini Pemerintah menyediakan pusat vaksin di aula olahraga (sport hall) Temenggung Abdul Djamal, yang terbuka untuk seluruh masyarakat, hingga 25 Juni 2021.
Wali Kota menyatakan pihaknya berupaya agar seluruh warga Batam tervaksin sesegera mungkin, agar angka penularan COVID-19 dapat ditekan.
"Target kita Agustus nanti mudah-mudahan sudah bisa sampai 100 persen. Juli diharapkan sudah 70 persen," kata dia kepada Antara.
Menurut dia, vaksinasi bertujuan untuk memberikan masyarakat kekebalan tubuh dari virus corona. Sehingga, apabila sudah divaksin dan masih terinfeksi, maka tubuh akan lebih kuat menghadapi serangan virus.
"Kena pun nanti sudah imun dalam tubuhnya. Mudah-mudahan proses sembuhnya lebih cepat. Risiko kematian berkurang," kata dia.
Baca Juga: PKS Desak Pemerintah Masukan Vaksin Nusantara ke Konsorsium Riset Covid-19
Terkait ketersediaan vaksin, ia mengatakan masih terdapat 4.000 dosis. Dan rencananya pemerintah provinsi akan mendistribusikan lagi pada Rabu sore.
Berita Terkait
-
Jangkau Masyarakat Kurang Terlayani, Kabupaten Bogor Berhasil Imunisasi Hampir 200 Ribu Anak di BIAS 2024
-
Peran Vaksinasi Dewasa dalam Meningkatkan Kesehatan dan Mengurangi Biaya Medis Jangka Panjang
-
Ngeri, Ternyata Ini yang Terjadi Kalau Dari Lahir Anak Tidak Diimunisasi
-
Siswa Rentan Tertular Penyakit, Ketua IDAI Minta Pelaksanaan Vaksinasi di Sekolah Terus Diperkuat
-
Daftar Vaksin Rekomendasi Sebelum Menikah, Calon Pengantin Wajib Tahu!
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Jairo Riedewald: Saya Cuma Kelinci Percobaan
- Thom Haye Bicara Potensi Dilatih Patrick Kluivert: Sulit...
- Patrick Kluivert: Mees Hilgers, Calvin Verdonk, dan Jay Idzes
Pilihan
-
Perbandingan Spesifikasi OPPO Reno13 5G vs OPPO Reno12 Pro 5G, Pilih Mana?
-
Harga Emas Antam Stagnan Hari Ini, Masih Rp1.587.000/Gram
-
Justin Kluivert Cetak Hattrick di Liga Inggris: Siap Ikut Bapak ke Indonesia
-
Wajah Eliano Reijnders Hampir Tercoreng di Momen Bersejarah, Sosok Ini Jadi Penyelamat
-
Pemain Keturunan Bisa Kena! 3 Bek Tengah yang Terancam Didepak Kluivert dari Timnas Indonesia
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!