SuaraBatam.id - Pada Hari ini, Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menerima kunjungan kerja Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia yang juga Ketua Umum Ikatan Motor Indoneia (IMI), Bambang Soesatyo.
Ia sedikit banyak menyinggung kerjasama Pemkot dan Badan Pengusahaan (BP) Batam yang terus berkoordinasi untuk mewujudkan rencana pembangunan sirkuit yang rencananya dibangun di kawasan pariwisata Nongsa.
"Terimakasih bapak Bambang Soesatyo telah berkunjung ke Batam. Hal ini menunjukan bahwa beliau sangat serius mendukung pembangunan sirkuit di Batam," kata Rudi yang juga Kepala BP Batam tersebut, Jumat (4/6/2021).
Rudi juga mengajak Gubernur Kepri, Ansar Ahmad dan seluruh stakeholder untuk sama-sama mendukung guna mewujudkan rencana tersebut.
"Dalam waktu dekat rencana ini juga akan kita sampaikan kepada Menko Perekonomian, supaya Batam punya sirkuit," katanya.
Berada di kawasan Kebun Raya Batam dengan luas sekitar 150 hektar, Rudi menyebut lahan itu tidak cukup jika pembangunan termasuk akses menuju kawasan itu.
Rudi berharap dengan terbangunnya sirkuit di Batam nantinya dapat mendorong ekonomi Kota Batam. Sebab, pihaknya yakin jika rencana ini terealisasi akan dapat menjadi daya tarik wisman yang datang ke Batam.
"Dan saya yakin kalau ini jadi, wisman-wisman yang datang ke Batam 80 persen adalah orang kaya," jelasnya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Dalam kesempatan itu, Rudi juga mengatakan bahwa dalam waktu dekat revitalisasi Bandara Internasional Hang Nadim Batam akan diimulai. Selain renovasi terminal 1, pihaknya juga akan melakukan pembangunan terminal dua dengan anggaran sekitar Rp 6,8 trilyun.
Baca Juga: Isu Rebutan Kekuasaan Hiasi Sengketa Gugatan Ex Officio Kepala BP Batam
"Itu semua kita lakukan tentunya juga untuk mendukung pembanguan sirkuit di Batam ini," katanya.
Rencana ini mendapatkan sambutan positif Bambang Soesatyo. Bahkan ia berharap nantinya tidak hanya untuk Motor GP saja, tapi juga Formula One, Rally Offroad, Motor Cross dan otomotif lainnya.
"Karena potensinya memang sangat menggiurkan. Setiap event paling tidak ada 152 negara yang akan mengirimkan wakilnya untuk datang," kata Bambang.
Berita Terkait
-
Formula 1: Toto Wolff Waspadai Red Bull di GP Azerbaijan
-
Bamsoet: Hari Lahir Pancasila Momentum untuk Kembali Membangun Semangat Gotong Royong
-
Grill The Grid 2021: Diminta Menjawab Cepat, Vettel dan Hamilton Mendadak Lupa
-
Gubernur Bahas Vaksinasi di Batam Rendah, Wali Kota: Memang Tidak Dikasih!
-
Ramaikan F1 GP Monaco, Georgina Rodriguez Cantik Pakai Atribut Ferrari
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen