SuaraBatam.id - Media sosial belakangan diramaikan dengan sinetron kontroversial yang dituduh mengglorifikasi nikah muda hingga pedofilia berjudul ‘Suara Hati Istri’.
Bahkan, warganet juga menyayangkan adanya adegan dewasa yang harus diperankan oleh pemeran perempuan yang masih berusia 15 tahun, yakni Lea Ciarachel.
“Sinetron ini menghadirkan karakter seorang laki-laki dengan hyper-masculinity complex yang telah beristri dua, lalu menyukai remaja perempuan yang juga adalah pacar adiknya, lalu melakukan segala tipu muslihat untuk akhirnya menikahi remaja 15 tahun yang belum lulus SMA,” tulis Kalis Mardiasih melalui akun Twitternya.
Selain itu, komedian sekaligu sutradara Ernest Prakarsa juga menyuarakan protesnya. Ia meminta KPI Pusat untuk menindaklanjuti masalah ini dan memprotes Indosiar selaku stasiun TV yang menayangkan sinteron tersebut.
Baca Juga: Bikin Geram! Bosan Masakan Istri, Suami Ancam Cari Perempuan Lain
“This is not okay, @Indosiar. Ditunggu ketegasannya @KPI_Pusat, jangan kebanyakan ngurusin hal-hal gak penting, ini masalah serius,” kata dia.
Ramainya perbincangan sinteron ini lantas dikomentari oleh sejumlah pemeran sinetron tersebut. Salah satunya Panji Saputra yang memerankan Pak Tirta.
Melalui lunggahan Story Instagram pribadinya, Panji menyebut bahwa penonton bisa memilih untuk tidak menonton sinetron itu jika memang tidak suka. Bahkan, ia juga menyebut penonton bakal baper jika menonton dari awal.
“Apaansi komennya kalau ga suka tinggal skip susah amat padahal belom nonton dari awal kalau dari awal pasti lu pada baper yakin gw,” tulis dia, Selasa (2/6/2021).
Tidak hanya Panji, melansir Hops.id (jaringan Suara.com), ada sebuah akun yang mengklaim dirinya Lea Ciarachel yang tidak mengetahui alur cerita sinetron itu. Ia bahkan mengaku bakal mundur jika tahu ceritanya dari awal.
Baca Juga: Artis di Bawah Umur Perankan Istri Ketiga di Sinetron, Tuai Kecaman Netizen
“Kalo dikasih tau dari awal aku gabakal ambil ini kyk aku dateng langsung disuruh ketemu produser lusanya langsung syuting HAHAHA mau nolak juga gbisa,” tulis akun tersebut.
Berita Terkait
-
Viral Pelayanan Ramah CS BRI untuk Nasabah Disabilitas, Tuai Pujian Publik
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra