SuaraBatam.id - Sempat hilang beberapa hari, Wali Kota Batam Muhammad Rudi akhirnya muncul di hadapan publik. Ia lantas membeberkan alasannya kepada masyarakat.
“Kemarin ada yang nanya saya menghilang lima hari, saya tidak sakit. Kenapa saya menghilang, karena ada yang sakit. Kalau saya sakit, saya pasti melapor,” kata Rudi saat meninjau pengerjaan di Pelabuhan Batu Ampar, Senin (24/5/2021) pagi.
Meski demikian, Rudi juga mengatakan dia hadir di pelabuhan dengan keadaan sehat. Ia menjelaskan, selama lima hari tak terlihat karena ada kontak dengan pejabat positif corona.
“Saya menghindari itu, kalaulah terjadi sesuatu. Makanya saya melakukan inkubasi di rumah selama lima hari,” kata Rudi, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
“Supaya nanti tidak ada isu-isu, ke mana saya selama lima hari? Saya ada di rumah, isolasi mandiri. Bersyukur juga saya di rumah lima hari, saya bisa bekerja di rumah bersama keluarga dan hari ini saya sudah bisa beraktivitas kembali,” ucapnya.
Dikabarkan sebelumnya, dua pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri), dikonfirmasi positif Covid-19.
Dua pejabat itu diantaranya Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Yusfa Hendri dan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Bapelitbang), Wan Darusalam.
“Iya benar, mereka berdua terkonfirmasi positif Covid-19,” ujar Juru Bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kota Batam Azril Apriansyah, Jumat (20/5/2021).
Wali Kota Batam Rudi mengaku sempat kontak erat dengan keduanya dan mengharuskan dirinya isolasi mandiri di kediaman.
Baca Juga: Media Sosial Diminta Hapus Konten Berisi Covid-19 Varian India
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen