SuaraBatam.id - Tiga dari delapan warga negara Indonesia (WNI) yang kedapatan menggunakan surat tes PCR palsu dinyatakan positif Covid-19. Hal ini disampaikan Kepala Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas I Batam, Achmad Farchanny.
Menurut Achmad Farchanny, pihaknya kini menahan ketiga pelaku di Pelabuhan Internasional Batam Center, Minggu (9/5/2021).
"Mereka akan berangkat ke Singapura, namun dokumen yang disertakan mencurigakan sehingga langsung kita amankan," terangnya saat dihubungi melalui sambungan telepon.
Atas dasar kecurigaan, pihak pelabuhan kemudian mmelakukan tes Covid-19 ulang terhadap delapan orang, yang kemudian tiga diantaranya dinyatakan positif Covid-19.
"Kemungkinan akan bekerja, karena saat pembelian tiket mereka dilakukan oleh agen," tuturnya.
Tiga pelaku yang dinyatakan positif Covid-19 kini telah dikirim ke RSKI Galang untuk menjalani karantina hingga dinyatakan negatif sebelum melanjutkan proses hukum. Sementara untuk lima lainnya langsung diserahkan ke pihak kepolisian.
Dari hasil pemeriksaan sementara, ketiga WNI pengguna PCR palsu sengaja melakukan tindakan tersebut guna mengelabui petugas ticketing dan KKP yang berada di Pelabuhan.
"Mereka periksa ke RSAB. Dan RSAB menerbitkan surat sesuai hasil pemeriksaan. Tetapi mereka ini merubahnya dari yang tadinya hasil positif diubah jadi negatif. Sepertinya suratnya di scan," ungkapnya.
Kontributor : Partahi Fernando W. Sirait
Baca Juga: Pelaku Penikaman Tukang Cendol di Tengah Keramaian Jodoh Masih Misterius
Berita Terkait
-
Punya Komorbid, Ustadz Tengku Zul Dinyatakan Positif Covid-19
-
Ustadz Tengku Zul Positif COVID-19 Punya Penyakit Bawaan Orang Tua
-
Ustadz Tengku Zul Positif COVID-19, Terbaring Lemah di Rumah Sakit
-
Tiga Karyawan Toko Busana di Bondowoso Positif Terpapar COVID-19
-
Begini Cara 3 WNI Kelabuhi Petugas Pelabuhan Pakai Surat PCR Palsu
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya