SuaraBatam.id - Badan Pengusahaan (BP) Batam segera menata dan mengembangkan jalan serta pedestrian di Kawasan Batam Centre tahun ini.
Disampaikan Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, penataan ini dilakukan guna mengantisipasi semakin berkembangnya Kawasan yang merupakan etalase Batam yang merupakan pusat pemerintahan, jasa dan pemukiman itu.
“Hal ini juga dilakukan untuk mewujudkan prasarana jalan yang berkualitas, dengan memperhatikan estetika, lalu lintas, lokasi dan aspek lainnya. Batam Centre ini merupakan salah satu pintu gerbang masuknya wisatawan mancanegara ke Kota Batam. Oleh karena tu, kita ingin memberikan kesan kota yang baik dan menyenangkan kepada tamu dan wisatawan yang berkunjung ke Batam,” kata Muhammad Rudi di Marketing Centre BP Batam, Batam Centre.
Lebih lanjut, menurut Rudi, pengembangan sejatinya telah dilakukan sejak tahun lalu. Anggaran untuk proyek ini bahkan mencapai Rp37 miliar dengan total panjang jalan dan pedestrian sepanjang kurang lebih tiga kilometer.
Baca Juga: Siap-Siap, PKL di Bogor Akan Dihilangkan Demi Pedestrian
Lebih jauh Rudi menyebut, pihaknya telah melakukan desain penataan dan pengembangan jalan kawasan Batam Centre yang diklaimnya lebih asri.
Pihaknya juga telah mengusulkan penambahan jalur sepeda, jalur pejalan kaki, kursi tunggu, drainase, dan penghijauan di sepanjang ruas jalan tersebut.
"Tahap pertama ini diperkirakan akan menelan biaya sekitar Rp 8 miliar. Dan nanti tahap selanjutnya hingga ke Simpang Hotel 01," ungkapnya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Rudi menambahkan, rencana pelaksanaan akan dimulai pada sekitar Mei 2021 dan diperkirakan selesai pada 2022.
"Saat ini tengah dilakukan persiapan untuk pelelangan," imbuhnya.
Baca Juga: Ombudsman Terima Laporan Maladministrasi BP Batam Soal Pengawas Badan Usaha
Berita Terkait
-
Komisi VI DPR Bentuk Panja BP Batam, Andre Rosiade: Warga Ada Masalah, Adukan ke Kami
-
Susahnya Pejalan Kaki: Trotoar Tipis, Malah Diisi PKL dan Stan Jualan
-
Proyek Revitalisasi Pedestrian Kota Tua Senilai Rp 39 Miliar Rampung Dikerjakan
-
Intip Wajah Baru Kawasan Dukuh Atas Usai Direvitalisasi
-
Terpasang di Tengah Trotoar Palmerah, Baliho Caleg PSI Bikin Susah Pejalan Kaki
Terpopuler
- Beda Adab Aaliyah Massaid dan Fuji Minta Tolong ke ART, Ada yang Dibilang OKB
- Sebut Lamborghini Rp22 Miliar Murah, Koleksi Mobil Firdaus Oiwobo Vs Hotman Paris Jomplang
- Nikita Mirzani Ditahan, Astrid dan Uya Kuya Ungkap Rasa Syukur: Tegak Lurus Polda Metro Jaya
- Rudy Salim Masuk Perangkap Firdaus Oiwobo, Kini Berakhir Kena Somasi
- Emil Audero: Kemungkinan Membela Timnas Indonesia Tidak Ada
Pilihan
-
Siapa Paling Pendek? Perbandingan Tinggi Badan 4 Kiper Timnas Indonesia Plus Emil Audero
-
Seruan Unfollow Elkan Baggott Menggema! Apa Penyebabnya?
-
Usai Pelampung, Kini Marina: Nasib Nelayan di Perairan Serangan Bali Kembali Diuji
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaru Maret 2025
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 6 GB, Terupdate Maret 2025
Terkini
-
Hendak ke Kantor, Hakim Pengadilan Agama Batam Ditusuk Tak Jauh dari Rumahnya
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Tangkal Kawung Perkenalkan Gula Aren Inovatif untuk Pasar Lokal dan Global
-
Mengenal Songket PaSH: Transformasi Songket Palembang di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang Go International
-
BRI Dukung Perkembangan UMKM Indonesia dan Meningkatkan Daya Saing
-
Beras SPHP Distop, Harga di Tanjungpinang Terancam Naik?