
SuaraBatam.id - Indeks Harga Saham gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis berpotensi menguat meski dibayangi aksi jual oleh investor asing.
Kamis (1/4/2021) IHSG tipis 2,5 poin atau 0,04 persen ke posisi 5.988,02. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 0,28 poin atau 0,03 persen ke posisi 903,07.
"Secara teknikal, IHSG berpeluang mencatatkan technical rebound, menguji level psikologis 6.000 pada perdagangan hari ini," tulis Tim Riset Phintraco Sekuritas dalam kajiannya di Jakarta, Kamis.
Meski demikian, terdapat sejumlah faktor yang perlu diperhatikan pelaku pasar. Pertama adalah potensi berlanjutnya pelemahan nilai tukar rupiah jelang rilis data sektor tenaga kerja AS yang diperkirakan membaik pada Maret 2021.
Dengan potensi tersebut, pelaku pasar perlu mencermati kecenderungan aksi jual oleh investor asing. Akumulasi jual bersih (net sell) investor asing sepanjang pekan ini mencapai Rp1,4 trilyun.
Dengan catatan tersebut, investor disarankan tidak terlalu agresif merespon peluang beli pada perdagangan Kamis. Sejumlah saham yang dapat dicermati di antaranya ANTM, TBIG, TLKM, KLBF dan EXCL.
Bursa saham regional Asia pagi ini antara lain indeks Nikkei menguat 362,43 poin atau 1,24 persen ke 29.541,23, indeks Hang Seng naik 241,7 poin atau 0,85 persen ke 28.620,05, dan indeks Straits Times meningkat 15,4 poin atau 0,49 persen ke 3.180,74. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Modal KUR BRI, Omzet Supplier Ikan Ini Melejit Berkat MBG
-
Klasterkuhidupku BRI, Solusi UMKM Batu Bertahan Saat Pandemi
-
BRI dan AgenBRILink Perluas Layanan untuk Inklusi Keuangan Nasional
-
Apakah Layak Berinvestasi Emas Antam 3Gr Saat Ini?
-
Top, BRI Pimpin Daftar Teratas Bank di Indonesia versi The Banker!