
SuaraBatam.id - Setelah dua hari dinyatakan hilang, mandor perkebunan sawit PT Tirta Madu, Sadek (56) ditemukan dalam keadaan meninggal dunia pada Jumat (19/3/2021) petang.
Jasad pria paruh baya itu ditemukan di area kebun sawit Blok 150-151, Bukit Timah, Kelurahan Kawal, Kecamatan Gunung Kijang, Kabupaten Bintan, Povinsi Kepri.
"Almarhum tinggal di perumahan karyawan. Namun tidak diketahui keberadaannya sejak semalam, tadi sore ditemukan sudah meninggal dunia," ujar salah satu warga Kelurahan Kawal, kepada Batamnews (jaringan Suara.com).
Pria yang keberatan disebut namanya itu mengetahui Sadek hilang usai pada Kamis (18/3/2021) dihubungi istri korban yang berada di kota yang berbeda terkait suaminya yang tak memberi kabar.
Baca Juga: DPRD Batam Sidak Lokasi Kecelakaan Kerja PT ASL, Sebut Ada Miskomunikasi
Sang istri juga menghubungi anaknya yang bekerja sebagai sekuriti salah satu bank di Kota Tanjungpinang.
"Jadi kami dapat kabar dari karyawan-karyawan perkebunan kelapa sawit," ungkapnya.
Anak korban lantas mencari tahu keberadaan bapaknya. Keesokan harinya, setelah Salat Jumat, anak Sadek tiba di mess ayahnya.
Lantaran tak kunjung ada jawaban saat dihubungi nomer ponselnya, anak Sadek lantas mencari ayahnya di area perkebunan.
"Kami beserta pekerja kelapa sawit juga sempat mencari keliling. Namun anaknya yang berhasil menemukan. Sekitar pukul 17.00 WIB gitulah, lokasinya diantara Blok 150-151," ucap saksi.
Baca Juga: Fakta Baru Penemuan Mayat Wanita di Save Hotel Banjarmasin
Korban ditemukan di bawah pohon kelapa sawit. Posisi korban saat itu terlentang dan kepalanya miring dengan mulut mengeluarkan darah. Dapat dipastikan kondisi korban saat itu sudah meninggal dunia.
Saat ini, kasus ini sudah dilaporkan kepada pihak berwajib. Jenazah korban sudah dievakuasi pada Jumat (19/3/2021) petang.
"Dievakuasi usai Magrib tadi sekitar pukul 18.30 WIB," ucapnya.
Berita Terkait
-
Setelah Mencuci Baju, Sri Terbujur Meninggal Mendadak di Terminal Gresik
-
Pengadilan Jatuhkan Vonis 9 Tahun Penjara Pada Koruptor Azman Taufik
-
Ditinggal 4 Jam di Dalam Mobil, Bocah 5 Tahun Meregang Nyawa
-
Sesosok Mayat Ditemukan di Bangunan Eks TPA di Aceh Jaya
-
DPRD Batam Sidak Lokasi Kecelakaan Kerja PT ASL, Sebut Ada Miskomunikasi
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
9 WNA Dideportasi Imigrasi Batam gegara Salahgunakan Izin Tinggal
-
5 Alasan Mengapa Mobil Rental adalah Pilihan Cerdas untuk Liburan Anda
-
Inilah 5 Kebiasaan yang Membuat Tagihan Listrik Bisa Bengkak!
-
Mantri Perempuan BRI Ini Refleksikan Semangat Kartini: Tanpa Lelah Berdayakan Pengusaha Mikro
-
Rayakan Hari Kartini, BRI Perkuat Komitmen pada Kesetaraan Gender, Berdayakan Kaum Perempuan