SuaraBatam.id - Menurut prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Raja Haji Abdulah (RHA) Karimun, masyrakatnya di wilayah Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) harus lebih waspada.
Pasalnya, wilayah tersebut diprediksi akan mengalami hujan disertai angin dengan intensitas sedang dalam beberapa hari kedepan.
"Kondisi cuaca di wilayah Kepri, khususnya Karimun, dalam beberapa hari kedepan masih akan di dominasi oleh tingginya tingkat curah hujan, yang disertai angin kencang," kata Kepala Stasiun Meteorologi RHA Karimun, Raden Eko Sarjono, dilansir laman Batamnews, Minggu (3/1/2021).
Hujan dan angin kencang itu, disebutkan Eko, disebabkan oleh adanya daerah tekanan rendah (Low pressure area) di sebelah Barat Kalimantan.
Sehingga, mengakibatkan pertumbuhan awan-awan konvektif, khususnya di wilayah Kabupaten Karimun.
"Low pressure area di sebelah Barat Kalimantan, membawa pengaruh meningkatnya pertumbuhan awan," ucap Eko.
Cuaca yang tidak bagus itu, juga menyebabkan tingginya gelombang air laut, karena angin kencang yang melanda. Dengan begitu, Eko pun mengimbau pada jasa transportasi laut, atau masyarakat yang melakukan aktivitas laut untuk selalu waspada dan tetap update mengenai prakiran cuaca.
"Harap waspada adanya angin kencang yang berdampak tingginya gelombang di perairan Karimun. Imbauan kami dari BMKG untuk waspada dan selalu update informasi dari BMKG," pungkas Eko.
Baca Juga: Diberi Peringatan Dini BMKG, Kapal Feri Tujuan Anambas Gagal Berlayar
Berita Terkait
-
Hujan Bakal Guyur Sejumlah Daerah di Riau dari Pagi hingga Malam
-
Prediksi Cuaca BMKG 2 Januari 2021: Jakarta Berawan di Pagi, Siang Hujan
-
Jakarta Berawan di 2 Januari 2021, Waspada Potensi Hujan
-
BMKG Peringatkan Air Pasang di Wilayah Perairan Batam Capai Tiga Meter
-
Kapal Tongkang Hantam Rumah Warga di Batam, Diduga Akibat Cuaca Ekstrem
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik