SuaraBatam.id - Seorang warganet, yang tak diketahui identitasnya, harus mengakhiri kisah asmaranya karena dituduh berselingkuh. Berakhirnya hubungan mereka disebabkan salah paham karena ukuran sepatu yang ingin diberikan oleh warganet berbeda dengan ukuran kaki kekasihnya.
Warganet tersebut melampiaskan amarahnya pada toko online di mana ia membeli sepatu tersebut. Rupanya, penjual sepatu salah mengirim ukuran kepadanya.
Dibagikan kembali oleh akun Twitter @txtdarionlshop pada 21 Desember, pemilik akun membagikan gambar tangkapan layar kolom ulasan di salah satu toko sepatu pada marketplace.
Warganet menulis dalam kolom ulasan bahwa ia memesan sepatu dengan ukuran 38 namun saat barangnya tiba, ia justru mendapatkan sepatu berukuran 40. Sepatu tersebut rupanya akan diberikan kepada kekasihnya.
Namun karena ukurannya terlalu besar, pacarnya curiga bahwa sepatu itu bukan untuknya, melainkan untuk selingkuhan warganet tersebut. Alhasil, kekasihnya pun memutuskan hubungan mereka.
"Yang dipesan nomor 38 tapi yang datang nomor 40. Nggak dicek dulu atau gimana ini janc**. Gara-gara elu, gua putus sama pacar gua. Nggak bisa dipakai lagi, lu kira kaki bisa stel? Dia pikir itu sepatu mau gua kasihin buat selingkuhan gua. Padahal karena salah elu bang***. Pokoknya lu harus bujuk pacar gua!" tulis warganet tersebut.
Diketahui ia menulis ulasan tersebut pada 17 Oktober 2020 dan memang benar varian yang dimintanya adalah ukuran 38 namun ia mendapatkan sepatu dengan ukuran 40.
Unggahan yang telah dibagikan sebanyak 159 kali dan disukai sebanyak lebih dari 1.300 kali oleh sesama pengguna Twitter itu pun menuai beragam komentar.
"Ya kalau salah tinggal tunjukin buktilah. Ini loh liat, aku ordernya ukuran 38, yang dateng 40. Kalau masih bilang nggak percaya, udah nyerah aja. Berarti emang niatnya dia mau putus, bawa-bawa alasan ukuran sepatu," tulis akun @hijiril.
"Judul FTV: Kisah asmaraku kandas karena tukang sepatu," komentar @callmeHIRAETH.
Baca Juga: Viral Cowok Pergoki Pasangan Selingkuh lewat Cara Tak Terduga ala Detektif
"Penjualnya salah karena kurang teliti. Pacarnya juga baperan gegara salah nomor sepatu aja ngambek minta putus," tambah @jeiju18.
"Astaga putus gegara belanja online," ungkap @suarahatikuh.
"Ngakak tapi kasian," cuit @aiueogty.
Berita Terkait
-
Curhat Wanita Diselingkuhi Pacar Panuan, Pas Balikan Panunya Bikin Syok
-
Curhatan Warganet yang Setia Obati Pacarnya Panuan Bikin Jleb!
-
Ngenes! Setia Obati Pacar Panuan, Malah Diselingkuhin
-
Sabar Rawat Pacar yang Kena Panu, Warganet Ini Malah Ditinggal Selingkuh
-
Heboh Video Pria Terciduk Selingkuh di Warung, Publik: Sinetron Apa Nih?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar