SuaraBatam.id - Ferre Murarri dan Sandy Kusuma Triandy tidak merasa besar kepala mendapatkan pujian dari pelatih Timnas Indonesia U-16 Bima Sakti setelah keduanya tampil apik saat internal game, Sabtu (19/12/2020).
Ferre terpilih mewakili tim Hijau, sementara Sandy wakil dari tim Merah. Tim Hijau berhasil memenangi pertandingan dengan skor 4-3.
Menurut Bima Sakti kedua pemain ini memberikan kontribusi penting bagi kelompoknya masing-masing. Ferre dianggap mampu mengawal lini bertahan dengan sangat baik.
Sementara Sandy bermain apik di lini tengah. Ia disebut , menjadi ‘jendral’ lapangan tengah yang bisa mengkoordinir kapan harus bertahan dan menyerang sehingga tim merah bisa bermain dengan baik.
Baca Juga: Bima Sakti Nilai Timnas Indonesia U-16 Semakin Tajam
Menjadi pilihan pelatih di laga internal game kedua, tak membuat keduanya besar kepala. Keduanya sepakat untuk terus memberikan kontribusi besar bagi tim ini dan terus belajar agar bisa berkembang.
“Saya menerima semua masukan dan pendapat dari tim pelatih atau yang lainnya. Apa kekurangan saya, saya perbaiki dan terus berlatih dengan giat. Mungkin ini hasil kerja keras selama ini. Saya yakin masih bisa lebih baik kedepannya," kata Sandy dalam rilis PSSI.
“Selain ilmu sepak bola di latihan, saya juga banyak belajar bahasa Inggris dari teman sekamar. Bahkan saya mempraktekkannya saat memimpin doa sebelum dan sesudah makan bersama tim," tambah Ferre.
Keduanya berharap bisa terus bersama dalam tim ini. Oleh sebab itu, mereka akan berusaha memberikan kemampuan terbaik selama berada di pemusatan latihan tim nasional.
"Kami berharap bisa terus bersama, tentu dengan kerja keras dan memberikan segenap kemampuan untuk tim ini. Mimpi kami sama, ingin berlaga di semua level timnas dan berlaga di ajang Internasional. Membawa Indonesia mentas di Piala Dunia, target kami, dan mungkin juga pemain muda lainnya,” pungkas mereka berdua.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-16 Tolak Uji Coba Melawan PSS Sleman, Kenapa?
Timnas Indonesia U-16 sedang disiapkan untuk menghadapi Piala Asia U-16 2020 di Bahrain. Ajang itu dijadwalkan bergulir pada 2021.
Berita Terkait
-
Teleskop James Webb Temukan Suar Misterius di Dekat Lubang Hitam Raksasa Bima Sakti
-
10 Penemuan Baru tentang Lubang Hitam yang Mengejutkan Sepanjang Tahun 2024
-
3 Anak Buah Indra Sjafri Saling Sikut Gara-gara Patrick Kluivert, Apa yang Terjadi?
-
Bukan Dua! Ini 4 Pelatih Lokal yang Sudah Diinterview Patrick Kluivert
-
3 Legenda Lainnya yang Berpotensi Menyusul Zulkifli Syukur Seleksi Jadi Asisten Patrick Kluivert
Terpopuler
- Nyaris Adu Jotos di Acara TV, Beda Pendidikan Firdaus Oiwobo Vs Pitra Romadoni
- Indra Sjafri Gagal Total! PSSI: Dulu Pas Shin Tae-yong kan...
- Nikita Mirzani Tak Terima Terancam Hukuman 20 Tahun Penjara: Masa Lebih Parah dari Suami Sandra Dewi
- Kini Jadi Terdakwa Kasus Pencemaran Nama Baik Hotman Paris, Iqlima Kim Dapat Ancaman
- Minta Maaf Beri Ulasan Buruk Bika Ambon Ci Mehong, Tasyi Athasyia: Harusnya Aku Gak Masukkan ke Kulkas
Pilihan
-
Pandu Sjahrir Makin Santer jadi Bos Danantara, Muliaman D Hadad Disingkirkan?
-
Alat Berat Sudah Parkir, Smelter Nikel PT GNI yang Diresmikan Jokowi Terancam Tutup Pabrik
-
Sah! OJK Cabut Izin Usaha Jiwasraya, Tak Singgung Nasib Nasabah
-
Jokowi Sentil Megawati Usai Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retreat
-
Jika Gagal Penuhi Target Ini, Petinggi Persija: Carlos Pena Out!
Terkini
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025: Tangkal Kawung Perkenalkan Gula Aren Inovatif untuk Pasar Lokal dan Global
-
Mengenal Songket PaSH: Transformasi Songket Palembang di BRI UMKM EXPO(RT) 2025 yang Go International
-
BRI Dukung Perkembangan UMKM Indonesia dan Meningkatkan Daya Saing
-
Beras SPHP Distop, Harga di Tanjungpinang Terancam Naik?
-
Waspada Buaya Lepas! Wisata Pantai Batam Diimbau Tingkatkan Keamanan Saat Liburan