
SuaraBatam.id - Pilkada Kabupaten Karimun jadi salah satu pilkada dengan persaingan yang cukup ketat, bahkan hingga detik-detik terakhir penghitungan suara.
Perolehan suara dua pasangan calon yakni Iskandarsyah-Anwar Abubakar (Bersinar) dengan petahana Aunur Rafiq-Anwar Hasyim (ARAH) memiliki selisih hanya puluhan suara saja.
Berdasarkan rapat pleno, diperoleh hasil paslon meraih sebanyak 54.519 suara dan paslon Iskandarsyah-Anwar Abubakar meraih sebanyak 54.433 suara.
Dengan hasil tersebut, dipastikan paslon Aunur Rafiq-Anwar Hasyim menang dengan selisih perolehan suara sebanyak 86 suara dari paslon Bersinar dari total suara sah sebanyak 108.952 suara.
Baca Juga: Pasangan Suami-Istri Ini Menang di Dua Pilkada Kepri 2020,
Meski KPU Karimun sudah menetapkan petahana unggul melalui rapat pleno, namun hasil yang ditunjukkan dalam situs hitung riil ternyata berbeda.
Berdasarkan hitung cepat per tanggal 20 Desember 2020 pukul 11.02 WIB, Iskandarsyah-Anwar Abubakar meraih suara 54.455. Sementara, paslon petahana meraih 54.429.
Menanggapi hal ini, , Ketua KPU Kabupaten Karimun, Eko Purwandoko mengatakan adanya kesalahan dalam proses input data.
"Itu terjadi salah input dari KPPS," ucap Eko kepada Batamnews, Minggu (20/12/2020) sore.
Eko menyebut, proses input pada aplikasi SIREKAP dilakukan oleh petugas KPPS setelah kegiatan penghitungan perolehan suara selesai.
Baca Juga: Final Rekapitulasi Pilgub Sumbar, Mahyeldi-Audy Menang 32,43 Persen
Kemudian hasil rekap dalam formulir C plano difoto dengan aplikasi SIREKAP mobile dan dikirimkan ke server KPU. Namun, petugas tersebut tidak mencantumkan dimana TPS yang telah diinput.
Berita Terkait
-
Mendagri Tito Tolak Usulan Fraksi Gerindra Minta PSU Pilkada Pakai Dana Pendidikan: Kami Gak Korbankan yang Wajib
-
Minta KPU-Bawaslu Seefisien Mungkin Ajukan Anggaran PSU Pilkada, Hitung-hitungan Kemendagri Tak Sampai Rp 1 T
-
Alasan Efisiensi, KPU Tiadakan Kampanye Akbar di PSU Pilkada 2024
-
Jelang PSU, Kekalahan Andika di Pilkada Serang Disebut karena Warga Tolak Dinasti Politik
-
Dede Yusuf soal PSU Pilkada 2024 Digelar saat Puasa: Yang Penting Pengawasannya!
Terpopuler
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- Media Asing Soroti Pernyataan Maarten Paes Soal Kualitas Emil Audero
Pilihan
-
Harga Kripto PI Network Naik Signifikan dalam 24 Jam, Ini Prospeknya
-
Bojan Hodak Tinggalkan Persib Bandung
-
Catatkan Rekor MURI, Ini Cerita Buka Puasa Bersama Terpanjang di Solo
-
Baru 2 Bulan, Penjualan Denza D9 Sudah Kalahkan Alphard di Indonesia
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
Terkini
-
Terungkap Identitas Mayat Mengapung di Karimun, Sempat Terima Telpon Sebelum Hilang
-
Jadwal Imsakiyah di Batam Hari Ini, 15 Maret 2025, Lengkap dengan Informasi Menu Sehat
-
BMKG Peringatkan Banjir Rob di Kepri Terjadi hingga Akhir Maret, Ini Daerah Paling Terdampak
-
THR Telat Dibayar? Lapor ke Sini! Disnaker Batam Siapkan Posko Pengaduan
-
BRI Berhasil Dorong UMKM Papua Barat, Papua Global Spices Melesat ke Pasar Internasional