
SuaraBatam.id - Akibat tiga mesin ATM yang terbakar di Kundur, tepatnya di depan Mini Market BCS, Desa Perayun, polisi memperkirakan kerugian mencapai hampir Rp 1 miliar.
"Ada tiga unit mesin ATM, di antaranya 2 milik Bank BNI dan 1 Bank BRI. Ddiperkirakan kerugian material mencapai Rp 900 juta," kata Kapolsek Kundur Barat AKP Eddy Suryanto, Rabu (16/12/2020) sore.
Beruntung, sejumlah uang yang ada dalam mesin ATM bisa diselamatkan dan tidak terbakar.
"Untuk uang di dalam mesin ATM itu kemungkinan selamat, akan tetapi untuk jumlah belum bisa diprediksi. Saat ini ATM masih proses dibuka manual, karena kombinasi kunci digitalnya terbakar," ungkapnya.
Api yang membakar mesin ATM tersebut diduga berasal dari korsleting stop kontak AC.
"Berdasarkan keterangan saksi, api berasal dari stop kontak ruang ATM Centre itu," kata Eddy, sebagaimana diberitakan Batamnews (jaringan Suara.com).
Ia menjelaskan, hingga saat ini polisi masih menyelidiki penyebab kebakaran tersebut.
Sebelumnya dikabarkan, tiga unit mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) di wilayah Desa Prayun Kecamatan Kundur Barat, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau hangus terbakar, Rabu (16/12/2020) dini hari.
Mesin ATM yang terletak di depan sebuah ruko tersebut terbakar sekira pukul 03.30 WIB. Beruntung, api dapat dipadamkan sebelum membesar dan merembet ke bangunan sekitar.
Baca Juga: Potret Mobil Damkar Antimainstream, Mungil dan Terlihat Mewah
Berita Terkait
Terpopuler
- Moto G96 5G Resmi Rilis, HP 5G Murah Motorola Ini Bawa Layar Curved
- 4 Link Video Syur Andini Permata Bareng Bocil Masih Diburu, Benarkah Adik Kandung?
- Misteri Panggilan Telepon Terakhir Diplomat Arya Daru Pangayunan yang Tewas Dilakban
- 7 HP Infinix Rp1 Jutaan Terbaik Juli 2025, Ada yang Kameranya 108 MP
- 10 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 9 Juli: Ada Pemain OVR Tinggi dan Gems
Pilihan
-
Mentan Bongkar Borok Produsen Beras Oplosan! Wilmar, Food Station, Japfa Hingga Alfamidi Terseret?
-
Sri Mulyani Umumkan 26 Nama Lolos Seleksi DK LPS, Ada Mantan Bos BUMN, BI Hingga OJK
-
5 Rekomendasi HP RAM 12 GB Memori 512 GB di Bawah Rp 5 Juta, Terbaik Juli 2025
-
Mentan Amran Geram Temukan Pupuk Palsu: Petani Bisa Langsung Bangkrut!
-
Realisasi KUR Tembus Rp131 Triliun, Kredit Macet Capai 2,38 Persen
Terkini
-
BRI dan AgenBRILink Perluas Layanan untuk Inklusi Keuangan Nasional
-
Apakah Layak Berinvestasi Emas Antam 3Gr Saat Ini?
-
Top, BRI Pimpin Daftar Teratas Bank di Indonesia versi The Banker!
-
Mandiri Sahabatku Akselerasi Literasi Keuangan dan Wawasan Investasi PMI di Malaysia
-
Hingga akhir Kuartal I 2025, BRI Mampu Himpun DPK Rp1.421,60 Triliun