SuaraBatam.id - Sopir Travel dibegal rampok sadis. Dada si sopir ditusuk hingga luka parah.
Kejadian ini di Tanjungpinang, Kepulauan Riau. Sopir travel itu menjadi korban perampokan. Selain ditusuk, mobil si sopir dibawa kabur.
Aksi kriminal itu menimpa Mardison, di daerah Dompak Tanjungpinang pada Rabu (2/12/2020) pukul 23.00 WIB.
Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang, AKP Rio Reza Parindra mengatakan saat ini Mardison menjalani perawatan intensif di rumah sakit.
“Korban di rumah sakit dan mengalami luka di bagian dada,” kata Rio, Kamis (3/12/2020).
Menurut Rio, kejadian perampokan itu berawal saat Mardison mengantarkan pelaku di beberapa lokasi di Tanjungpinang.
Ketika sampai di daerah Dompak Tanjungpinang, pelaku meminta meminta Mardison menghentikan kendaraannya dengan alasan untuk membuang air kecil.
"Saat berhenti itulah, pelaku menikamkan pisau ke sopir travel," ujar Rio.
Dalam kondisi luka, Mardison mencoba mencari pertolongan. Sementara mobil bersama ponsel miliknya dibawa kabur oleh sang penumpang yang belum diketahui identitasnya ini.
Baca Juga: Selain Bersenpi, Begal Ini Gunakan Seragam Dishub dan Masker Polisi
Mardison lantas membuat laporan ke polisi, yang kemudian memburu pelaku.
Dari perburuan itu, polisi menemukan mobil milik Mardison berupa Toyota Avanza BP 1826 YT di kawasan Tepi Laut, Tanjungpinang.
"Mobilnya telah kita bawa ke kantor, pelaku masih sedang pengejaran," sebutnya.
Berita Terkait
-
Terpengaruh Film Porno! Dua Pelajar Ditangkap Usai Begal Payudara Siswi SMP di Kembangan
-
Wajahnya Terekam Jelas! Begal Payudara Sasar Pelajar SMP di Jakbar, Korban Sampai Trauma
-
Bikin Geger Tambora, Begal Sadis Ternyata Sudah Beraksi 28 Kali, Motor Tetangga Pun Disikat
-
Kawanan Begal Pembacok Warga Baduy di Jakpus Masih Berkeliaran, Saksi dan CCTV Nihil, Kok Bisa?
-
Warga Baduy Korban Begal Ditolak RS? Ini Klarifikasi Gubernur Pramono Anung
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen