SuaraBatam.id - Kapal tanker berbendera Siprus tertabrak kapal lainnya saat kandas di Perairan Batu Berhenti, Selat Singapura, Batam. Kepala Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai Tanjunguban, Kapten Handry Sulfian mengatakan MV Tina I kandas pada Minggu (22/11/2020) malam.
Atas kejadian itu, Pangkalan Penjagaan Laut dan Pantai (PPLP) Tanjunguban mengerahkan dua kapal untuk membantu proses evakuasi.
Dikutip dari Batamnews, mereka mengerahkan KN Rantos P-210 dan KN Sarotama P-112. Kedua kapal juga dibantu KN 336 milik KSOP Tanjungbalai Karimun dan Kapal Ditpolair Polda Kepri, Senin (23/11/2020).
Kejadian itu diketahui Kabid KBPP KSOP Tanjungbalai Karimun. Untuk menindaklanjuti kejadian tersebut, pihaknya ikut serta membantu pengawasan dengan mengerahkan dua kapal.
Baca Juga: Lindungi Hewan Laut, WWF Desak Kapal Penangkap Ikan Dipasang Kamera
Kapal bermuatan kontainer yang dinakhodai oleh Kapten Krzystor Bogdan berkewarganegaraan Polandia itu kandas. Kapal itu akan bertolak ke Jakarta dari Singapura.
"Minggu malam sekitar 22.37 WIB MV Tina I kandas. Lokasi tepatnya pada posisi 01°11'213" N/103°52'797" E Perairan Batu Berhenti Selat Singapura, Batam, Kepri," ujarnya, Senin (23/11/2020).
Kapal yang memiliki panjang 278 meter dan lebar 40 meter itu juga tertabrak buritan kapal yang belum diketahui namanya. Kapal berbendera Siprus itu miring.
Kabar baiknya, tidak ada kebocoran. Sebanyak 20 anak buah kapal (ABK) juga dalam kondisi aman.
"Bagian tengah MV Tina I tertabrak buritan kapal yang belum diketahui namanya itu. Tapi tabrakan itu tidak mengakibatkan kebocoran. Hingga kini pengawasan evakuasi terhadap dua kapal yang kandas dan tertabrak itu masih dilakukan," ucapnya.
Baca Juga: Kapal Nelayan KM Ayska Hilang Kontak, Bawa 7 Orang ABK
Berita Terkait
-
Awalnya Beli Yacht Buat Iseng, Prilly Latuconsina Kini Ingin Jalankan Bisnis Sewa Kapal
-
Dua Tugboat PT PCM Siap Kawal Kapal Asing Melintas di Selat Sunda
-
Lowongan Kerja Kapal Pesiar, Gaji Dua Digit hingga Biaya Visa Ditanggung, Apa Perusahaannya?
-
Menelusuri Tradisi di Balik Penyebutan 'She' dalam Dunia Maritim, Mengapa Kapal Dianggap Berjenis Kelamin Perempuan?
-
Tragis! 2 Influencer Tewas Tenggelam, Tolak Jaket Pelampung Demi Foto Sempurna
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra
-
Bangkitkan Ekonomi Lokal: Desa Wisata Batam Menjadi Ikon Pariwisata di Era Jokowi
-
Jeju Air Buka Rute Incheon-Batam, 3 Kali Seminggu! Cek Jadwalnya