SuaraBatam.id - Kepolisian Daerah atau Polda Kepulauan Riau membuat sketsa pembunuh pria bertato Mickey Mouse yang ditemukan di TPA Punggur Batam. Diduga sang pembunuh berjumlah lebih dari 4 orang.
Dugaan pelaku yang lebih dari 4 orang ini karena melihat dari adanya bekas luka maupun kondisi mayat saat ditemukan. Yaitu seperti tangan diikat dan di leher ditemukan selang minyak berukuran kecil untuk mencekik korban.
Pria bertato Mickey Mouse ditemukan tewas di tumpukan sampah di TPA Punggur, Nongsa, Batam. Jasadnya tertelungkup di tumpukan sampah dengan tangan terikat ke belakang.
Direktur Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Kepri Kombes Arie Dharmanto menjelaskan saat ini timnya sudah melakukan pengembangan terhadap kasus tersebut.
Pihaknya sudah mendapat gambaran atau sketsa mengenai ciri-ciri yang diduga sebagai pelaku pembunuhan dari saksi kunci.
Dari keterangan beberapa saksi, dia sempat melihat ada orang yang tidak dikenal berada di kawasan TPA Punggur itu. Pelaku itu, diduga sempat memastikan jenazah tersebut memang tertimbun sampah di TPA Punggur.
"Bisa jadi, dia orang yang memastikan dan memantau korban ini terkubur sampah," ujar Arie, Senin (23/11/2020).
Untuk identitas korban, Arie mengaku korban tidak terdata di database kependudukan. Sehingga, sedikit menyulitkan penyelidikan.
"Selain itu, sampai sekarang masih tidak ada juga orang yang melapor mengenali korban ini," tuturnya.
Baca Juga: Pria Bertato Mickey Mouse di TPA Punggur Batam Dibunuh Lebih dari 4 Orang
Dua pekan lalu, Arie menjelaskan dalam kasus ini, jarak waktu pembunuhan dengan saat ditemukan mayat pria tersebut tidak jauh.
“Mayat pun pada saat ditemukan masih kelihatan segar, masih belum lama meninggalnya. Mayat ditemukan sekitar pukul 10.30 WIB, kemungkinan pada pukul 02.00 atau pukul 03.00 WIB dibunuhnya,” kata Arie.
Arie juga mengungkapkan, saat ini pihaknya sudah mengumpulkan keterangan beberapa saksi yang diantaranya adalah saksi kunci.
“Dari situ sudah sedikit memberi gambaran supaya bisa terkuak atau teridentifikasi, baik korban ataupun pelaku yang diduga dilakukan lebih dari 4 orang,” ungkap Arie.
Tag
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar