SuaraBatam.id - Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Punggur memang diketahui jadi akhir dari berton-ton sampah yang ada di Kota Batam.
Namun, belakangan diketahui, ternyata tak hanya sampah yang diangkut ke lokasi ini. Terkadang, mayat manusia turut terbawa ke TPA itu.
Seperti yang baru-baru ini viral, mayat diduga korban pembunuhan ditemukan di lokasi tersebut. Namun, tahukah anda, jauh sebelum kejadian itu pernah ada penemuan mayat bayi dan 2 mayat lainnya di lokasi yang berdekatan.
Seringkali, petugas pembawa bak sampah (Bin Arm Roll) ke TPA tak menyadari ada mayat manusia. Kebanyakan, mayat tidak ditemukan petugas, namun malah para pemulung yang tengah memilah sampah.
Seperti yang terjadi pada Rabu (28/10/2020), mayat pria dengan tato Mickey Mouse di lengan kanan dalam keadaan terikat ditemukan di bawah tumpukan sampah.
Dari hasil visum, ditemukan luka terbelah pada kuku di jari manis mayat. Pria itu korban pembunuhan yang dibuang ke bak Bin ArmRoll yang terangkut hingga TPA Punggur.
Sekedar informasi, ada 78 unit truk mengangkut sampah-sampah dari Bin Arm Roll tempat penampungan sementara (TPS) yang ditempatkan di sejumlah titik pembuangan sampah kota Batam.
Koordinator Keamanan TPA Punggur, Sujoko mengatakan, pihaknya memperoleh informasi dari pemulung terkait penemuan mayat tersebut, Kamis (29/10/2020) yang kemudian dilanjutkan ke polisi.
"Informasi dari pemulung yang menyampaikan penemuan mayat tersebut," ujar Joko, kepada Batamnews.
Baca Juga: 2.001 Orang di Kota Batam Sembuh dari Virus Corona
Joko menuturkan, selama 11 tahun Ia bekerja, sudah 4 kali ada penemuan mayat misterius di TPA Punggur, diantaranya 3 mayat bayi dan satu mayat pria dewasa yang ditemukan terakhir.
Berita Terkait
-
Tewas di Tumpukan Sampah, Keluarga Mayat Bertato Mickey Mouse Dicari Polisi
-
Tangan Terikat, Geger Mayat Bertato Mickey Mouse Tertimbun Tumpukan Sampah
-
Disuruh Makan Tapi Tak Bangun-bangun, Roni Ternyata Tewas di Pangkalan
-
2.001 Orang di Kota Batam Sembuh dari Virus Corona
-
Libur Panjang dan Akhir Pekan, Pelabuhan di Kepri Malah Sepi Wisatawan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar