SuaraBatam.id - Karena terobsesi jadi mirip Barbie, seorang pria nekat merombak bentuk tubuhnya. Ia adalah Honza Simsa, pria 26 tahun asal Republik Ceko yang melakukan serangkaian operasi demi jadi semirip mungkin dengan tokoh boneka tersebut.
Melansir Daily Mail, Kamis (22/10/2020), Honza menyebutkan bahwa dirinya adalah pria normal yang masih menyukai wanita. Dia juga berpenampilan formal saat ke kantor.
Namun, di waktu luangnya, Honza tertarik berdandan seperti Barbie. Selain menggunakan wig, bulu mata palsu, dan hak tinggi, pria 26 tahun ini juga suka penampilan palsu mirip boneka.
Honza bahkan sudah menghabiskan 15.000 poundsterling atau sekitar Rp 289 juta untuk suntik filler di wajah. Sejauh ini, dia sudah menyuntikkan 90 ml filler.
Baca Juga: Habiskan Rp 300 Juta Demi Mirip Barbie, Pria Ini Curhat Susah Dapat Pacar
Filler itu disuntikkan Honza ke area bibir, dagu, dan pipi. Tujuannya, Honza ingin memiliki wajah sepalsu mungkin agar mirip Barbie.
Sayangnya, penampilan ini membuat Honza dijauhi wanita. Padahal, pria tersebut masih ingin memiliki pasangan kencan.
"Aku tertarik pada perempuan, tapi banyak yang mempermasalahkan tampilanku karena ini membuat mereka bingung,'' kata Honza.
"Aku ingin punya pacar dengan tampilan sama, yaitu wajah plastik mirip Barbie. Aku masih suka penampilanku saat terlihat maskulin, tapi aku lebih bahagia sekarang dan ingin melakukan lebih banyak operasi plastik," imbuhnya.
Honza mengakui jika sudah lama tertarik dengan tampilan wajah feminin. Di tahun 2017, dia pun mencoba suntik filler.
Baca Juga: Menyeramkan! Boneka Barbie Cari Tumbal Ditemukan di Jalan Tegaldlimo
Setelah berhasil mengubah bentuk wajahnya menjadi lebih feminin, Honza pun ketagihan. Dia bahkan pernah melakukan operasi plastik untuk membuat bibirnya lebih besar.
"Beberapa orang punya masih punya sikap kuno dan karena aku terlihat seperti pria, tapi punya bibir besar dan menggunakan makeup, aku mendapat banyak perhatian yang tidak selalu positif."
Saat ini, Honza memilih untuk melajang. Penyebabnya, dia merasa depresi saat harus mencari pasangan kencan.
Meski begitu, Honza belum menyerah untuk menemukan wanita yang berpikiran terbuka dan mau menerima penampilan feminin miliknya.
"Ketika aku merasa depresi, aku tidak ingin berkencan. Aku merasa wanita yang menjadi pasangan kencanku akan bersikap lebih seperti dokter dibanding pacar."
Tak cuma penampilan, Honza Simsa juga membuka lini makeup dan pakaian mirip Barbie yang dinamai Oye Your Spice.
Selain itu, Honza Simsa berharap untuk membuat tubuhnya makin mirip Barbie tetapi masih mempertahankan identitasnya sebagai pria.
(Amertiya Saraswati)
Berita Terkait
-
Dokter Tompi Ungkap Bahaya Suntik Filler ke Payudara dan Bokong: Itu Kriminal!
-
7 Potret Barbie Kumalasari setelah 9 Kali Oplas, Mau Secantik Kylie Jenner
-
Makin Tua Malah Tampil Lebih Muda Bak Barbie, Maia Estianty: yang Penting Nggak Pakai Uang Negara!
-
Barbie Kumalasari Jalani Operasi Hidung dan Kelopak Mata, Rogoh Kocek Segini
-
3 Artis Lepas Status Janda di Tahun 2024, Terbaru Irish Bella
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024