SuaraBatam.id - Beberapa hari belakangan, bau tak sedap cukup mengganggu ketenangan warga di Tanjung Kilang, Dusun III, Durai, Karimun, Kepulauan Riau.
Hingga akhirnya pada Minggu (4/10/2020) kemarin, misteri bau busuk tersebut terungkap usai ditemukannya sosok mayat kakek berusia 75 tahun yang telah membusuk di atas kasur di dalam rumahnya.
Jasad atas nama M Nur tersebut sehari-hari bekerja sebagai nelayan. Selain itu, si kakek juga diketahui memiliki gangguan mental.
"Kondisinya telah meninggal dunia," kata Babinsa di Kecamatan Durai, M. A. S. Parinduri, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Baca Juga: Ratusan TKA Cina Datang ke Bintan Lewat Protokol Kesehatan COVID-19 Ketat
Diperkirakan, sang kakek sudah meninggal dunia semenjak satu minggu sebelum ditemukan. Sehingga, saat dievakuasi, sudah menimbulkan bau busuk dan jasad mulai tak dapat dikenali.
Berdasarkan pemeriksaan tim Medis Puskesmas Kecamatan Durai, Nur diduga kuat meninggal dunia karena sakit karena tidak ditemukan bekas luka pada mayat.
Usai dilakukan pemeriksaan oleh tim terkait, masyarakat setempat lantas menguburkan jasad kakek tersebut di pemakaman setempat.
"Korban dikebumikan di Tanjung Kilang, Dusun III, Kecamatan Durai," ungkapnya.
Baca Juga: Siang Ini Ratusan TKA Cina Datang ke Bintan di Tengah Pandemi Corona
Berita Terkait
-
Petani dan Nelayan Kontributor Pembangunan, Ombudsman: Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan Sangat Penting
-
NasDem Dukung Kebijakan Prabowo Menghapus Kredit Macet Pelaku UMKM, Petani, dan Nelayan
-
Fakta Ngeri Tukang Jagal Pemutilasi Eks Istri Siri: Nyabu Dulu, Fauzan Kondisi Nge-Fly saat Penggal Kepala Korban
-
Geger Bule Swiss Tewas di Kosan Tanjung Priok, Korban Filip Sempat Curhat soal Cewek Misterius ke Pemilik Kos
-
Polisi Identifikasi Penemuan Mayat Tanpa Kepala di Muara Baru, Inisialnya SH
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024