SuaraBatam.id - Seorang pemuda diamankan buser Polsek Batam Kota, Minggu (30/8/2020) lalu lantaran melakukan penghinaan kepada instansi polisi di media sosial.
Kasus ini bermula saat Minggu dini hari anggota opsnal Polsek Batam Kota sedang membawa pelaku pencurian dari Batuaji. Namun, saat tiba di traffic light Simpang Kara, petugas melihat ada aksi balap liar.
"Dua pemuda ikut diamankan karena tidak bisa memperlihatkan surat-surat kendaraan mereka. Keduanya diminta untuk mengambil surat-surat kendaraan supaya kendaraan yang ditahan tersebut dilepas polisi," ujar Kapolsek Batam Kota, AKP Restia Octane Guchy, Rabu (2/9/2020).
Diduga tidak terima, sambung Restia, salah satu dari pemuda tersebut meminta motor model Vixion yang ia gunakan untuk dikembalikan secara langsung dengan alasan bukan mliknya pribadi.
"Ia ngotot kendaraannya dilepaskan. Alasannya karena sepeda motor itu milik orang lain," terang AKP Restia, melansir batamnews (jaringan Suara.com).
Tidak bergeming, polisi tetap menahan sepeda motor tersebut. Pemuda tersebut lantas pergi dengan menggerutu. Tidak lama setelahnya, ia justru membuat status yang menuliskan makian terhadap kepolisian yang merujuk pada kegiatan balap liar itu.
Kata-kata makian dituliskannya. "Polsek batam pant*k, kalau menafkahi anak istri yang halalah polsek batam pant*k mobil putih BP 1341 JE, Hati, KAU MEMANG GAK ADA YG HARUS DITIRU DARI KALIAN INI POLSEK PANT*K, HAHAHA NYARI UANG SENSITIF HANYA SEGITU?? HARAM..KASIHANI ANAK ISTRI KAU BODAT DOHO LOMBU BIANG," tulis akun FB bernama Khasatria Khasatria.
Unggahan tersebut diketahui tim siber kepolisian setempat. Tak butuh waktu lama, usai melakukan koordinasi polisi menciduk pemilik akun bersangkutan yang tak lain adalah pemuda motor Vixion.
Pemuda itu terlihat meringis saat digiring petugas menuju kantor polisi. Emosi sesaatnya membuat ia terancam hukuman bui.
Baca Juga: Terombang-ambing di Laut, Puluhan Penumpang Kapal Kayu Diselamatkan Tim SAR
"Polisi akhirnya mentake-down postingan itu dan memproses tersangka terkait dugaan penghinaan terhadap instansi Polri," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Viral Aksi Kaesang Skakmat Penipu di Medsos: Hati-hati Diketok Rumahnya
-
Pencuri Beraksi di Masjid Al Amin Batam, Ambil Tas korban Saat Sedang Sujud
-
Viralkan Komplek Tak Berpenghuni hingga Bikin Geger, Cewek Ini Ngaku Khilaf
-
Aksi Balap Liar Resahkan Warga Bintan Timur, Belasan Remaja Diamankan
-
Panen Kecaman, Aksi Pemotor Nekat Bawa Layangan Raksasa di Jalanan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar