SuaraBatam.id - Youtuber Farida Nurhan mengaku telah melakukan beberapa kali operasi plastik dibagian wajah.
Diantaranya ia melakukan perubahan pada hidungnya supaya terlihat lebih mancung.
Melansir hops.id, operasi pertama rupanya tidak membuat YouTuber satu anak ini merasa puas. Ia akhirnya kembali melakukan operasi plastik kedua demi memperbaiki hidungnya dengan silikon.
Rupanya pada operasi kedua itu hasilnya tidak sesuai ekspektasi wanita berumur 40 tahun itu.
Silikon yang terpasang di ujung hidungnya terlalu lancip dan membuat wajah Farida nampak miring serta kerap timbul jerawat di area tersebut.
Baca Juga:Tiga Kali Operasi Hidung, Farida Nurhan Tunjukkan Hasil Terkini yang Bikin Warganet Terkejut
Lalu ia memutuskan untuk kembali melakukan operasi ketiga bersama dr Tompi. Kali ini ia tidak menggunakan silikon, namun mengambil bagian dari tulang belakang untuk hidungnya.
Pada operasi ketiga ini, ia juga memutuskan untuk memperbaiki kantung mata agar terlihat semakin cantik. Wajahnya pun terlihat bengkak pada hari ketiga usai operasi.
Pada operasi yang terakhir ini, dr Tompi menjelaskan bahwa hasilnya pada bulan ketiga wajahnya mulai menunjukkan perubahan dan untuk hasil akhir baru bisa terlihat sempurna usai satu tahun setelah operasi.
Belakangan ini ia menunjukkan hasil setelah satu tahun lebih dua bulan dari operasi hidungnya yang mengejutkan netizen.
Lubang hidung yang nampak kecil sebelah membuatnya tidak bisa memasukkan jari kelingking untuk mengambil kotoran dalam hidung.
Baca Juga:Lee Joeng Hoon Kena Tegur Kedubes Korsel
"Apa operasi ini dibilang gagal? Tidak, namanya juga ciptaan manusia, yang sempurna hanya punya Allah swt," ujar Omay.
Farida Nurhan pun terpaksa menggunakan cutton bud untuk membersihkan lubang hidungnya yang kecil sebelah.