Batam Kembali PPKM Level 1, Wali Kota: Data Covid-19 PMI Sudah Dipisah

Sementara, Intruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) terbaru mengenai status PPKM tiap Provinsi di Indonesia, masih belum diberlakukan.

Eliza Gusmeri
Selasa, 18 Januari 2022 | 16:20 WIB
Batam Kembali PPKM Level 1, Wali Kota: Data Covid-19 PMI Sudah Dipisah
Ilustrasi Covid-19 [Foto: Antara]

SuaraBatam.id - Wali Kota Batam, Muhammad Rudi menegaskan saat ini Batam kembali ke Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 1.

Sementara, Intruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) terbaru mengenai status PPKM tiap Provinsi di Indonesia, masih belum diberlakukan.

"Sudah sejak dua hari lalu level PPKM Batam sudah turun lagi ke Level 1," tuturnya saat ditemui usai meninjau jalan Yos Sudarso, Selasa (18/1/2022).

Sebelumnya, diketahui bahwa Batam kembali masuk ke PPKM Level 2, sejak data Pekerja Migran Indonesia (PMI) kembali masuk ke data Satgas Covid-19 Kota Batam.

Baca Juga:BMKG Keluarkan Peringatan Banjir Rob di Batam, Prakiraan Terjadi Besok dan Lusa

Namun saat ini, PMI yang terkonfirmasi positif dan tengah mendapat perawatan di RSKI Galang, datanya sudah dikembalikan ke Satgas Covid-19 Kepulauan Riau.

"Intinya sudah tidak masuk ke data Batam lagi. Kemarin kan level kita naik karena itu. Kalau mau jelas silahkan tanya di sana," tegasnya.

Diakuinya saat ini jumlah pasien terkonfirmasi positif di Kepri hanya 6 orang.

Ia juga menegaskan, keenam pasien ini bukan berada di Batam.

Menurutnya capaian ini patut disyukuri, namun demikian, ia mengingatkan bahwa kerja mencegah penyebaran pandemi masih terus dilakukan.

Baca Juga:Mantan Ketua RW Sagulung Dilaporkan karena Dugaan Mafia Tanah di Batam

"Karena pandemi ini masih ada, saya harap kita semua tak lengah. Tetap terapkan protkes seperti biasa," tutur pria yang menjabat sebagai Kepala BP Batam ini.

Hal ini diharapkan, karena fluktuasi kasus bisa saja terjadi jika seluruh pihak abai protkes.

Selain penerapan protkes, Batam masih gencar melakukan vaksinasi.

"Terkait vaksinasi juga, mari kita sukeskan. Batam sekarang dipercaya untuk melaksanakan vaksinasi booster," kata dia.

Kontributor : Partahi Fernando W. Sirait

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini