SuaraBatam.id - Pernikahan pasangan asal India hampir saja terancam karena bencana banjir dan tanah longsor.
Melansir Daily Star, Akash dan Aishwarya pasangan dari Kerala ini sempat tak bisa pergi ke venue pernikahan karena terkena banjir.
Meski begitu, hal ini tak membuat mereka menyerah. Sebaliknya, mereka punya cara unik untuk menuju lokasi pernikahan.
Agar tak terkena banjir, pasangan ini meminjam panci raksasa dari kuil setempat. Menurut keduanya, panci tersebut adalah satu-satunya opsi yang bisa mereka temukan.
Baca Juga:Vaksinasi di Batam Hampir 100 Persen, Kepri Jadi Terbaik Ketiga
Video Akash dan Aishwarya yang tengah menuju lokasi pernikahan menjadi viral setelah dibagikan di Twitter.

"Jadi pasangan ini dari distrik Alappuzha di Kerala memakai panci raksasa untuk menyebrangi banjir menuju venue pernikahan," tulis akun @Shilpa1308 yang membagikan video tersebut.
"Meskipun venue pernikahan terkena banjir, mereka tetap bisa menikah tanpa melewatkan waktu muhurtham (waktu baik untuk menikah yang sudah ditentukan)."
Pada video, pasangan ini terlihat memakai baju pengantin tradisional dan duduk di dalam panci aluminium.
Sementara, dua orang pria tampak mendorong panci tersebut dan seorang fotografer sibuk mengabadikan momen yang ada.
Baca Juga:Miris, Sebanyak 3.356 Balita di Batam Alami Kekerdilan
Pasangan ini dikabarkan tiba dengan selamat di kuil Thalavady. Keduanya lantas melakukan upacara pernikahan tradisional dan saling bertukar karangan bunga.
- 1
- 2