Dianggap Hina Pekerja Sosial di Youtubenya, Deddy Corbuzier Disomasi

Somasi itu terkait obrolan mantan suami Kalina Oktarani itu dengan Nikita Mirzani soal pekerja sosial, Asosiasi.

Eliza Gusmeri
Rabu, 20 Oktober 2021 | 11:54 WIB
Dianggap Hina Pekerja Sosial di Youtubenya, Deddy Corbuzier Disomasi
Deddy Corbuzier dan Nikita Mirzani. [YouTube Crazy Nikmir REAL]

SuaraBatam.id - Perkumpulan Profesi Pekerjaan Sosial (Propeksos) memberi somasi satu kepada Deddy Corbuzier.

Somasi itu terkait obrolan mantan suami Kalina Oktarani itu dengan Nikita Mirzani soal pekerja sosial, Asosiasi.

Deddy Corbuzier dianggap menghina pekerja sosial di salah satu obrolannya.

"Meminta saudara Deddy melakukan evaluasi, koreksi dan permintaan maad atas konten pekerja sosial yang disamakan dengan penyapu jalan tol atau pekerjaan serabutan (apapun)," demikian keterangan dari Propeksos di Instagram, Selasa (19/10/2021).

Baca Juga:Apindo Sebut Angka Pengangguran Batam Tinggi Selama Pandemi, Ini Faktanya

Deddy Corbuzier memberikan respons terkait somasi tersebut. Ia bilang bahwa ini bukan kali pertama mendapat somasi tersebut dan bersedia meminta maaf jika salah.

"Saya sering banget disomasi, bener deh. Minta maaf juga sering saat saya pikir dan saya tahu kalau saya salah," kata Deddy Corbuzier. "Tapi kalau semua dianggap salah, main somasi, nggak maju bangsa ini," imbuhnya.

Deddy Corbuzier menambahkan, jika memang ada kekeliruan dalam obrolannya dengan Nikita Mirzani. Sampai akhirnya menyinggung pekerja sosial, mereka harusnya diingatkan bukan somasi.

Lagipula menurut bapak satu anak ini, obrolannya dengan Nikita Mirzani sama sekali tidak bermaksud melakukan penghinaan kepada pekerja sosial.

"Tapi kalau omongan saya dan Nikita Mirzani tetap dianggap penghinaan, silakan dilanjut saja ke jalur hukum," tegasnya.

Baca Juga:Wakil Ketua II DPRD Kota Batam, Ruslan Ali Wasyim Meninggal

Ketegasan ini guna mengetahui lebih pasti apakah ada unsur penghinaan dalam obrolannya bersama Nikita Mirzani.

"Kalau iya (penghinaan), kami akan minta maaf pastinya. Jadi silakan dilanjut," ujar pemilik acara Close The Door ini.

Obrolan Deddy Corbuzier dan Nikita Mirzani mengenai pekerja sosial

Sebagai informasi, dalam obrolan Deddy Corbuzier dan Nikita Mirzani, keduanya memang sempat menyinggung pekerja sosial.

Nikita Mirzani tak mau menerima hal tersebut. Ia mengatakan Rachel Vennya harus dihukum dengan seadil-adilnya.

Deddy Corbuzier kemudian mengatakan, "tapi kalau diminta jadi pekerja sosial, bantuin apa, apa."

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini